jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai Atambua dan Bea Cukai Tual jalin sinergi dengan instansi pemerintah lainnya dalam mendorong potensi Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk melaksanakan ekspor.
UMKM sendiri memiliki kontribusi yang besar dalam mendorong perekonomian Indonesia.
BACA JUGA: Lewat Campus Visit Customs, Bea Cukai Mengedukasi Mahasiswa Tentang Aturan Kepabenanan
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kepala Subdirektorat Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan, Encep Dudi Ginanjar.
“Bea Cukai, melalui berbagai program asistensi berupaya untuk meningkatkan potensi UMKM agar dapat memperluas pasar mereka ke mancanegara,” ungkap dia.
BACA JUGA: Bea Cukai dan TNI Temukan 2 Bangunan Timbun Rokok Ilegal, Jumlahnya Banyak Banget!
Dengan menggandeng unit Kementerian Keuangan di Atambua, LPEI, dan pemerintah daerah, Bea Cukai Atambua menjalankan program pendamipingan desa devisa klaster tenun NTT dengan mengunjungi Social enterprise Tenun.in.
Sementara itu, Bea Cukai Tual bersama Kantor Wilayah Bea Cukai Maluku dan KP2KP Langgur mengunjungi kantor Bupati Kepulauan Aru untuk membahas potensi ekspor di wilayah tersebut.
BACA JUGA: Bea Cukai Awali Implementasi SSm QC Ekspor
Bea Cukai berkomitmen untuk selalu memberikan asistensi kepada seluruh pelaku usaha terutama UMKM dalam berupaya melakukan ekspor.
Sebagai upaya nyata untuk mendorong ekspor, Bea Cukai Tual juga telah membentuk program LAPOR BC Tual.
Tim dari Bea Cukai Tual terus melakukan asistensi untuk membantu pelaku usaha yang ada di Kepulauan Aru untuk bisa berkembang dan dapat melakukan ekspor.
Kepulauan Aru memiliki Potensi yang besar untuk dapat melakukan ekspor dengan sumber daya yang ada.
Encep menambahkan, lewat sinergi dan koordinasi tersebut, Bea Cukai berharap semakin banyak potensi ekspor yang bisa digali dari berbagai daerah di Indonesia.
“Bea Cukai terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dengan memberikan edukasi kepada masyarakat melalui kegiatan sosialisasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak. Lewat koordinasi dengan pemerintah daerah setempat juga diharapkan dapat ditemukan solusi untuk menyelesaikan masalah para pelaku usaha,” kata Encep (jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bea Cukai Musnahkan Jutaan Batang Rokok Ilegal di Jatim, Tuh Lihat Barang Buktinya!
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian