Konfirmasi ini sekaligus membantah kabar yang beredar kalau mantan kapten timnas Inggris itu tersebut akan membela Tottenham dengan status pinjaman selama dua bulan
BACA JUGA: Modal Awal Federer Kembali ke Puncak
"Beckham akan berlatih bersama Spurs hingga 10 Februari," demikian keterangan juru bicara Spurs lewat situs resmi mereka.Pihak Spurs menyatakan, bahwa Beckham akan berlatih dengan skuad utama selama tiga pekan sebelum kembali ke Amerika Serikat jelang bergulirnya MLS (Major League Soccer)
BACA JUGA: Walcott Akui Diving demi Penalti
"Ini (ikut berlatih) sangat penting untuk menjaga kondisi fisikku tetap prima selama jeda kompetisi MLS," kata Beckham kepada Sportinglife."Saya berterima kasih kepada Tottenham dan manajer Harry Redknapp atas kesempatan berlatih yang diberikan
Sementara itu, meski gagal memakai tenaga Beckham, Redknapp tak terlalu kecewa
BACA JUGA: Debut Malu Persibo di Kandang
"David seorang profesionalKehadirannya di kamp latihan akan membawa pengaruh besar, terutama dari sisi mentalSaya rasa, semua orang di sini akan enjoy dengan kehadirannya," papar Redknapp."Kami akan senang melihat dia di sini lebih lamaTapi, saya respek dengan komitmennya bersama LA GalaxyMereka (LA Galaxy) ingin agar Beckham pulang awal FebruariItu sebabnya, sangat sulit untuk memakai tenaganya dengan status pinjaman," jelasnya(bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kiper Inter Dibidik Fergie
Redaktur : Tim Redaksi