Beginilah Cara Karyawan di Tiongkok Mengendalikan Tekanan Kerja

Kamis, 01 Oktober 2015 – 22:37 WIB
Aksi beberapa karyawan saat rapat dengan menggunakan beragam topeng.

jpnn.com - HANGZHOU - Sebuah perusahaan pengembang di Hangzhou, timur Tiongkok mengizinkan karyawannya memakai berbagai jenis topeng untuk membantu diri mereka merasa lebih percaya diri dan mampu mengendalikan tekanan ketika berhadapan dengan atasan.

Staf perusahaan Songcheng Performance Development yang mengelola sebuah taman tema perfilman terbesar di Zhejiang, diizinkan melakukannya pada perayaan hari mengurangi tekanan, 'De-stress Day' pada 23 September lalu.

BACA JUGA: Pengadilan Akhirnya Vonis Mati Lima Tersangka Bom Mumbai

Menurut laman Mail Online, berbagai jenis topeng termasuk karakter kartun Angry Bird dan Minion dipakai oleh staf perusahaan untuk membangun kepercayaan diri yang lebih tinggi.

BACA JUGA: Dubes Saudi Bantah Kehadiran Putra Mahkota Penyebab Tragedi Mina

Seorang manajer yang enggan namanya disebut mengatakan, program tersebut ternyata membuahkan hasil ketika banyak staf lebih yakin ketika berhadapan dengan bos masing-masing.

Lebih lanjut dia berharap ide tersebut akan membantu staf merasa nyaman ketika bertugas terutama pada sesi menyajikan pendapat ketika pertemuan.

BACA JUGA: ALAMAK! Ketemu Anaconda 8 Meter saat Menyelam, Nasib Wanita Ini Beruntung...

"Melalui kegiatan ini, staf dapat merasai keseimbangan antara kerja dan menghibur. Program ini dapat membantu mereka menangani tekanan di tempat kerja," katanya.

Program itu juga mendapat tanggapan positif dari pengguna situs sosial Weibo yang menggambarkan staf perusahaan tersebut memiliki manfaat yang baik karena dapat menyembunyikan muka.

"Pihak atasan perusahaan itu tidak perlu menunjukkan emosi terutama perasaan marah ketika mereka bertemu bersama. Mereka hanya bisa membuat muka selamba saja," jelas seorang pengguna Weibo.(dailymail/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rencanakan Bergabung dengan ISIS, Dua Warga Singapura Ditahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler