jpnn.com, SITUBONDO - Anggota Polres Situbondo mengamankan belasan gadis di eks lokalisasi Gunung Sampan, Jatim.
Belasan wanita asal Kota Bandung tersebut diamankan di salah satu rumah warga yang tak jauh dari lokasi eks lokalisasi.
BACA JUGA: Grace Natalie Curhat, Jokowi Langsung Telepon Menlu Retno
Para remaja perempuan itu diamankan di rumah pasutri di sebuah perumahaan di Dusun Cangkreng Desa Kotakan Kota Situbondo.
BACA JUGA : Hmm..Masih Banyak yang Transaksi di Eks Lokalisasi Dolly
BACA JUGA: Pak Bupati Pimpin Langsung Pasukan Hancurkan Bangunan Lokalisasi
Menurut pengakuan salah satu gadis belia asal bandung, bernama Sari, dia baru datang sebulan yang lalu.
"Teman - teman yang lain ada yang baru datang dua minggu dan sepekan kemarin," tutur Sari.
BACA JUGA: Jual Ratusan Orang ke Timur Tengah, Abdul Raup Untung Rp 900 Juta
BACA JUGA : Menyamar di Lokalisasi, Anggota Satpol PP Sukses Besar
Tak hanya mengamankan 12 gadis belia, polisi juga membawa pemilik rumah berinisial SL dan IR.
Kini untuk mengidentifikasi dugaan trafficking, semua gadis belia dan pemilik rumah masih menjalani pemeriksaan intensif di Polres Situbondo. (yos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemkot Surabaya Beli 20 Eks Wisma Dolly, Ini Tujuannya
Redaktur & Reporter : Natalia