Ben Arfa jadi Alternatif Milan

Selasa, 27 Juli 2010 – 09:52 WIB
DIBIDIK - Hatem Ben Arfa (biru) menjadi bidikan alternatif bagi AC Milan saat ini. Foto: Marseille.theoffside.com.
MILAN - Negosiasi kontrak baru antara AC Milan dengan Ronaldinho masih berjalanKendati Roberto Assis, kakak sekaligus agen Ronaldinho, sudah menyatakan akan bertahan, tapi Milan tetap menyiapkan alternatif kalau dia angkat kaki.

Ya, saat ini Milan tengah bernegosiasi dengan Olympique Marseille untuk meminjam winger muda Prancis Hatem Ben Arfa

BACA JUGA: Forlan untuk Pengganti Torres

Berdasarkan klaim Il Corriere dello Sport, Marseille sepakat melepas Ben Arfa
Tinggal tunggu jawaban Ben Arfa.

Ben Arfa sendiri pernah menyatakan ketertarikan bermain di Milan yang dianggapnya sebagai klub impian di masa kecilnya

BACA JUGA: El Real Belum Menyerah Kejar Ashley Cole

Hanya saja, dia tidak mau terlalu berspekulasi akan masa depannya bersama tim milik Silvio Berlusconi itu.

Untuk mendapatkan Ben Arfa, Milan harus menbayar sebesar EUR 1 juta atau setara Rp 11,6 miliar
Tim juara Liga Champions tujuh kali tersebut juga punya opsi untuk membeli Ben Arfa secara permanen di musim depan seharga EUR 8 juta (Rp 92,9 miliar).

Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi terkait Ben Arfa

BACA JUGA: Transfer Balotelli Disepakati

Namun, sang pemain sendiri tidak mau ambil pusing"Saya tidak tertarik dengan tulisan media sepanjang bursa transfer dibukaTerlalu banyak rumor," jelas Ben Arfa kepada Le Parisien.

Selain Milan, Ben Arfa juga didekati oleh Newcastle United dan West Ham UnitedMereka bahkan lebih dahulu menyatakan ketertarikan, hanya belum pernah mengajukan tawaranBerbeda dengan Milan yang langsung bernegosiasi.

Keseriusan Milan mendapatkan Ben Arfa tidak terlepas dari simpang siurnya masa depan RonaldinhoKontraknya tinggal setahunBila tidak meneken kontrak baru, maka dia bisa pergi dengan status bebas transfer pada akhir musim nanti.

Lagipula, saat ini, Ronaldinho jadi incaran sederet klubYang paling ngotot adalah Brazil Flamengo dan klub Amerika Serikat (AS) Los Angeles GalaxyBahkan, Galaxy siap menggelontorkan EUR 10 juta atau setara Rp 116,1 miliar.

Kendati Adriano Galliani, wakil presiden Milan, telah berulangkali menyatakan Ronaldinho bertahan, tapi bila kontrak anyar urung diteken, maka segalanya bisa terjadi - termasuk Milan kehilangan Ronaldinho tanpa uang sepeserpun.

Sementara itu, bagi Galliani, yang terpenting baginya pada musim ini adalah mampu mempertahankan skuad yang ada sembari terus memperkuat"Bursa sudah ditutupAsumsinya, tidak ada yang keluarInilah tim kami di musim depan," ujar Galliani(ham/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Final, Kado Spesial HUT Kediri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler