Bencana Tak Akan Hambat UN

Jumat, 01 April 2011 – 19:51 WIB

CIAMIS – Kepala Kementrian Agama (Ka Kemenang)  Ciamis H Yusuf mengatakan, bencana banjir bandang yang meluluhlantakan MTs Darul Amira di Dusun Ciawitali Desa Padamulya tak akan menghambat pelaksanaan UN pada 25 April nanti

“Arsip data sekolah tersebut ada di Kantor Kementrian Agama dan sudah dikirim ke Bandung beberapa waktu lalu sebelum terjadi bencana sehingga tidak akan menghambat pelaksanaan ujian nasional,” katanya saat ditemui Radar Tasikmalaya (JPNN Group), Kamis (31/3) sore di ruang kerjanya

BACA JUGA: Kemdiknas Kaji Pembentukan PTN Baru



Menurutnya, ruang kelas Madrasah Aliyah (MA) Darul Amira disebelah MTs Darul Amira bisa dijadikan tempat untuk kegiatan belajar mengajar sementara
Dengan demikian ujian nasional tetap akan dilaksanakan sesuai jadwal dari pemerintah

BACA JUGA: Soal Dana BOS, Daerah Balik Salahkan Kemdiknas

“Bangunan yang tidak rusak akan  dimanfaatkan untuk pelaksanaan ujian nasional April mendatang,” terangnya


Mengenai pakaian serta perlengkapan keperluan siswa korban bencana, pihak Kemenag telah membuka posko di Madrasah Ibtidaiyah untuk mendistribusikan bantuan perlengkapan keperluan sekolah.
“Seragam sekolah seperti sepatu dan buku pelajaran g akan mulai didistribusikan mulai Minggu (3/4),” terangnya.

Yusuf menghimbau seluruh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) turut membantu para pelajar korban banjir bandang

BACA JUGA: Waspadai Penipuan Sertifikasi Guru Lewat Telepon

Bantuan akan diprioritaskan kepada pelajar kelas IX MTs dan kelas 6 MI yang akan segera megnhadapi ujian nasional (UN)“Mudah–mudahan kepedulian rekan–rekan tinggi sehingga bisa turut membantu mereka,” kata Yusuf.

Ia menambahkan pihak kantor kementrian agama telah meminta data kerusakan di Kompleks Pondok Pesantren Darul Amira dari KUA Cihaurbeuti, dari data tersebut diketahui kerusakan yang terjadi jika dihitung dalam mencapai Rp1.007.500.000“Data tersebut nantinya akan dilaporkan kemenag kepada bupati untuk mengajukan bantuan,” katanya(pee)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buku Penistaan Kristen Beredar di Sekolah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler