Berita Duka, Yos Rahawadan Meninggal Dunia, PMKRI Berbelasungkawa

Selasa, 06 September 2022 – 03:42 WIB
Suasana Pengurus Pusat Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI), senior dan anggota PMKRI berdoa seusai menggelar Sidang Kehormatan untuk menghormati almarhum Birinus Joseph Rahawadan (Yos Rahawadan) yang disemayamkan di Aula Marga Siswa I PP PMKRI, Jalan Sam Ratulangi No. 1 Menteng, Jakarta Pusat, Senin (5/9/2022) malam. Foto: Friederich Batari/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Keluarga besar Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) tengah berduka.

Seorang senior sekaligus mantan Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat PMKRI Birinus Joseph Rahawadan meninggal dunia.

BACA JUGA: PMKRI Setelah 75 Tahun, Ayo Kerja Bareng Wujudkan Bonum Commune

Almarhum meninggal di RS Medika Permata Hijau Jakarta pada Senin, 5 September 2022.

Jenazah Bang Yos Rahawadan demikian sapaan mantan anggota DPR RI itu, sekarang disemayamkan di Aula Margasiswa 1 PP PMKRI, Jalan Sam Ratulangi No. 1 Menteng, Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Gustaf: Patria Anak Kandung Pancasila

Tampak beberapa senior/alumnus PMKRI Paulus Yanuar, Gaudensius Wodar, Melki Laka Lena saat melayat almarhum Birinus Joseph Rahawadan (Yos Rahawadan) yang disemayamkan di Aula Marga Siswa PP PMKRI, Menteng, Jakarta, Senin (5/9/2022) malam. Foto: Friederich Batari/JPNN.com

BACA JUGA: Forkoma PMKRI Siapkan SDM Profesional Demi Destinasi Wisata Superpremium

Selanjutnya, jenazah almarhum akan diberangkatkan ke Manado ibu kota Provinsi Sulawesi Utara melalui Bandara Soekarno-Hatta Jakarta pada Selasa, 6 September 2022, Pukul 14.00 WIB.

Adapun rangkaian acara pada Senin (5/9/2022) di Marga Siswa PMKRI antara lain Misa requiem pada Pukul 19.00 WIB dipimpin langsung Pastor Moderator PMKRI Romo Setyo Wibowo, SJ.

Kemudian dilanjutkan Sidang Kehormatan oleh PP PMKRI Periode 2022-2024. Sidang tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Presidium PP PMKRI Tri Natalia Urada.

Bang Yos meninggalkan istrinya, Henny Agustina Purasa dan putranya, Christian Nataniel Rahawadan.

Berpulangnya Bang Yos tidak hanya keluarga yang merasa kehilangan, tetapi juga keluarga besar PMKRI, baik sesama angkatan almarhum maupun pengurus dan anggota PMKRI.

Ketua Presidium PP PMKRI Periode 1988-1990 Gaudensius Wodar dalam sambutannya mewakili alumni PMKRI, menyampaikan rasa kehilangan atas berpulangnya almarhum Bang Yos.

“Selamat Jalan Sahabat Yos. Semoga mendapat tempat terbaik di Surga,” kata Bang Gaudens sapaan Gaudensius Wodar.

Perlu dicatat, almarhum Bang Yos pernah menjabat Sekjen PP PMKRI dengan ketua presidium PP PMKRI ketika itu adalah Gaudensius Wodar.

Tampak hadir para alumni PMKRI dari berbagai angkatan, di antaranya Paulus Yanuar, Ardo Renyut, Roy Rening, Jannes Eudes Wawa, Emanuel Migo, Sebastian Salang, Wahyu Handoko, Melki Laka Lena, Yohanis Fransikus Lema, Joanes Joko, dan Angelo Wake Kako.

Selain itu, hadir pula Jim Lomen Sihombing, Bona Tobing, Ferlan Pangalila, Lidya Natalia Sartono, Juventus Prima Yoris Kago, Alfonus B Say, Yurist Oloan, serta jajaran PP PMKRI, DPC PMKRI Jakarta Pusat, alumni dan anggota PMKRI.

Riwayat Hidup

Ketua Presidium DPC PMKRI Cabang Jakarta Pusat Raymundus Yoseph Megu membacakan riwayat hidup almarhum Bang Yos, meliputi data diri dan keluarga, riwayat Pendidikan, riwayat pekerjaan, pengalaman organisasi, kursus/diklat yang pernah diikuti, Bahasa asing, kunjungan ke luar negeri, dan tanda penghargaan. 

Nama               : Birinus Joseph Rahawadan, SS (Fil)

Tempat Tanggal Lahir : Desa Ohoiwirin, Kecamatan Kei Besar Utara Timur, Maluku Tenggara, 2 November 1956

Istri                  : Dra. Henny Agustina Purasa

Anak               : Christian Nataniel Rahawadan

Riwayat Pendidikan

-       1965-1970       : SD Katolik Ohoiwirin

-       1971-1973       : SMP Seminari St. Yudas Thadeus di Langgur – Maluku Tenggara

-       1974-1977       : SMA Seminari St. Yudas Thadeus (+Kelas 7) di Langgur – Maluku Tenggara

-       1978-1981       : Sekolah Tinggi Filsafat (STF) Seminari Pineleng di Manado – Sulawesi Utara

-       1984-1996       :  Sekolah Tinggi Filsafat (STF) Driyarkara Jakarta (Jurusan Filsafat Sosial)

-       2005-2013       :  Sekolah Tinggi Filsafat (STF) Driyarkara Jakarta (Jurusan Filsafat Sosial) 

Riwayat Organisasi 

-       Anggota PMKRI Rayon Menteng / PMKRI Cabang DKI Jakarta (1984)

-       Sekjen PP PMKRI (1988-1990)

Riwayat Pekerjaan: 

-       Anggota DPR/MPR dari Partai Katolik Demokrat Periode 1999-2004 (PAW)

-       Anggota DPR/MPR dari Partai Damai Sejahtera Periode 2004-2009 (PAW)

-       Penulis dan konsultan organisasi dan politik (2009-5 September 2022)

Tanda Penghargaan

-       2004    : Piagam penghargaan sebagai anggota DPR RI masa bakti 1999-2004 yang ditandatangani Ketua DPR RI Ir. H. Akbar Tandjung

-       2009    : Piagam penghargaan sebagai anggota DPR RI masa bakti 2004-2009 yang ditandatangani Ketua DPR RI Dr. HR Agung Laksono. (fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler