Berkas Lengkap, Malinda Dee Segera Diadili

Kejagung Tunggu Pelimpahan

Jumat, 26 Agustus 2011 – 05:37 WIB

JAKARTA - Tersangka money laundering dan penggelapan nasabah Citibank Malinda Dee dalam waktu dekat akan berhadapan dengan majelis hakimKejaksaan Agung (Kejagung) menyatakan, berkas mantan senior relation manager Citibank itu sudah komplit alias P-21.

"Iya, berkas Melinda Dee sudah dinyatakan lengkap," kata Jaksa Agung Muda Pidana Umum (JAM Pidum) Hamzah Tadja usai salat Jumat di Kejagung, Jumat (26/8)

BACA JUGA: Moratorium PNS Dinilai Terlambat

Menurut Hamzah, berkas tersebut dinyatakan lengkap sejak dua hari lalu.

Kata Hamzah, saat ini Kejaksaan tinggal menunggu penyerahan tahap dua berkas tersebut dari Mabes Polri
Penyerahan tahap dua adalah penyerahan barang bukti sekaligus tersangka ke Kejaksaan

BACA JUGA: KPK Tangkap Dua Pejabat Kemenakertrans

"Kami tunggu dari Mabes untuk menyerahkan," katanya.

Penetapan lengkapnya berkas tersebut mengakhiri situasi tak jelasnya perkembangan penyidikan tersangka utama kasus raibnya dana nasabah Rp 17 miliar itu
Berkas sosialita bernama lengkap Inong Malinda Dee itu sebelumnya bolak-balik dari Kejagung ke Mabes Polri

BACA JUGA: Arie Sigit : Penjara tak Selesaikan Masalah

Padahal, tersangka lainnya sudah menjalani pelimpahan tahap dua

Suami siri Malinda, Andhika Gumilang, sudah diserahkan ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Selatan dan ditahan di Rutan SalembaPasal yang disangkakan ke Andhika adalah Pasal 6 UU Tindak Pidana Pencucian Uang dan atau Pasal 4 atau Pasal 5 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang

Hal senada dialami Ismail, suami adik Malinda, ViscaDia sudah berada di bawah penahanan Kejari Jakarta Selatan dan dalam waktu dekat segera disidangBerkas adik Malinda, Visca, juga sudah lengkap dan dilimpahkan tahap keduaNamun, jaksa tidak menahan karena dia sedang hamilMereka bertiga disangka turut terlibat karena menerima aliran dana dari Malinda

Kadivhumas Mabes Polri Irjen Anton Bachrul Alam menjelaskan pelimpahan tersangka dan barang bukti akan dilakukan setelah Idul Fitri"Waktunya mepet ya, nanti setelah Lebaran kita sampaikan ke Kejaksaan," katanya kemarin

Menurut Anton, hari ini (27 Agustus) sudah masuk libur lebaran"Otomatis kita mengikuti hitungan hari kerja efektif," katanya

Mantan Kapolda Jatim ini menjelaskan, Malinda dalam kondisi membaik walaupun baru saja menjalani operasi payudara"Dia tidak pernah keluar tahanan," katanya.
 
Sebelumnya, di twitter ramai diperbincangkan adanya sosok mirip Malinda yang makan di Pacific Place Jakarta Rabu laluDalam akun @radjaminyak, seorang aktivis melihat Malinda mengenakan baju dan jilbab hijau di sebuah restoran dekat Kidzone, pusat bermain anak-anak(aga/rdl/nw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diperiksa 5 Jam, Nazar Tetap Bungkam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler