Bersinergi dengan KSOP dan Polairud, Bea Cukai Jaga Perairan Indonesia

Selasa, 24 Mei 2022 – 21:42 WIB
Bea Cukai membangun sinergi dengan KSOP dan Polairud di beberapa daerah untuk menjaga perairan Indonesia. Foto: Humas Bea Cukai

jpnn.com, JAKARTA - Untuk menjaga perairan Indonesia, Bea Cukai berkoordinasi dengan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Ambon serta Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Batam dan Belawan.

“Bea Cukai berkoordinasi dengan Kepala KSOP Kelas I Ambon dan Polairud Wilayah Kepulauan Riau dan Belawan untuk melakukan patroli laut gabungan,” ujar Hatta Wardhana, Kasubdit Humas dan Penyuluhan Bea Cukai.

BACA JUGA: Bea Cukai Dapat Tangkapan Luar Biasa, Lihat Tumpukan Barang Ilegal yang Disita

Dia menyampaikan, operasi patroli laut gabungan dilaksanakan bersama aparat penegak hukum lain untuk mengawasi dan menjamin terpenuhinya hak negara di bidang kepabeanan dan cukai di wilayah perairan.

Pelaksanaan tugas pengawasan diharapkan lebih efektif dan memberikan dampak positif dalam mencapai tujuan organisasi di setiap unit.

BACA JUGA: Bea Cukai Gandeng Pemda Dorong Peningkatan Ekspor Produk UMKM

“Koordinasi ini fokus terhadap isu tertentu di sejumlah wilayah," ungkap Hatta.

Di wilayah Belawan, pihaknya berfokus pada pengawasan minyak goreng, CPO (crude palm oil) dan turunannya, serta atensi terhadap ekspor dan impor hewan ternak karena merebaknya penyakit mulut dan kuku (PMK).

BACA JUGA: Bea Cukai Bantu Optimalkan Ekspor Produk Pelaku Usaha Dalam Negeri

"Sementara itu, di wilayah Batam dan Ambon, pihaknya berfokus terhadap pengawasan di wilayah perairan Kepulauan Riau dan Ambon,” terang Hatta.

Hatta juga menegaskan, sinergi dengan instansi penegak hukum lainnya merupakan komitmen Bea Cukai dalam rangka mengamankan hak-hak negara dan melindungi masyarakat.

Melalui kerja sama yang kuat dan menjunjung solidaritas antarinstansi, diharapkan tercipta pemahaman bersama untuk menjaga tegaknya keadilan dan kepastian hukum di Indonesia. (mrk/jpnn)


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler