Besok, 7 Saksi Diperiksa Terkait Kasus Lift Ambruk

Minggu, 19 Maret 2017 – 16:55 WIB
Polisi melakukan pemeriksaan di lokasi tempat anjloknya lift di Blok M Square, Jakarta. Foto: from JawaPos.com

jpnn.com, JAKARTA - Aparat Polres Metro Jakarta Selatan masih mengembangkan kasus lift ambrol di Blok M Square, Kebayoran Baru.

Senin (20/3) besok, rencananya polisi akan memeriksa sejumlah saksi.

BACA JUGA: Ada Trauma Healing untuk Korban Lift Jatuh

"Senin besok, kami mau ambil lagi keterangan dari tujuh orang saksi secara estafet," kata Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Purwanta saat dihubungi, Minggu (19/3).

Purwanta melanjutkan, pada Sabtu (18/3) kemarin, pihaknya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) bersama dengan Puslabfor Mabes Polri.

BACA JUGA: Oh, Ternyata Umur Lift Jatuh di Blok M Sudah Setua Ini

Dari hasil olah TKP, pihaknya mengambil sejumlah sampel yang berkaitan dengan lift.

"Kemarin kami lakukan olah TKP dengan Puslabfor. Kami sudah panggil saksi secara estafet, dari pemelihara lift, manajemen, dan engineering," kata dia.

BACA JUGA: Inilah Tanggapan Ahok soal Lift Jatuh di Blok M Square

Lebih lanjut kata Purwanta, nantinya seluruh hasil penyelidikan akan digabungkan. Untuk saat ini, Purwanta enggan menyimpulkan penyebab lift ambrol.

"Hasilnya baru nanti bisa ketahuan apakah itu ada keberatan beban, sensor gak jalan, atau kelalaian. Dan itu kita lihat dari puslabfor karena mereka yang berhak beri tahu," tandas dia. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djarot Minta Audit Jatuhnya Lift Fasilitas Publik


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler