Bikin Malu! Diduga Memeras, Jaksa Senior Kejati Jabar Ditangkap

Jumat, 02 Desember 2016 – 07:00 WIB

jpnn.com - BANDUNG – Citra Korps Adhyaksa kembali tercoreng oleh ulah oknum jaksa hitam pemeras warga. 

Kali ini pelakunya adalah jaksa senior di Kejaksaan Tinggi Jawa Barat berinisial AP.

BACA JUGA: Wuihhh..1000 Laskar Khusus FPI Amankan Peserta Wanita

Jaksa AP ditangkap di Jalan RE Martadinata, Bandung, tak jauh dari kantor Kajati Jabar, Kamis (1/12). 

Penangkapan dilakukan oleh tim khusus Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat berdasarkan informasi dari masyarakat.

BACA JUGA: Dipanggil Terkait Korupsi e-KTP, Anak Buah SBY Mangkir

”Jaksa senior berinisial nama AP ini diamankan setelah memperoleh laporan warga yang melihatnya tengah bertemu dengan seseorang di wilayah Jalan RE Martadinata Kota Bandung,” ungkap Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Setia Untung Arimuladi.

Menurut dia, informasi yang didapat melalui call center Kejati Jabar menyebutkan bahwa Jaksa AP tengah memeras warga dengan cara menakut-nakuti. 

BACA JUGA: KPK Ungkap Kasus Korupsi di Banten Usai Pilkada

Atas laporan tersebut pihaknya gerak cepat untuk datang ke lokasi yang dilaporkan. 

Tim kemudian membuntuti Jaksa AP ke gedung Kejati Jabar. Ketika AP turun dari mobil, kata Untung, petugas langsung menyergap dan membawanya masuk ke dalam kantor Kejati. 

”Kita sudah amankan, dan kini masih dilakukan pemeriksaan,” paparnya.

Saat ditanya mengenai apakah AP terlibat dalam penyelesaian kasus, Untung mengatakan belum bisa memastikan hal itu. 

Dia meminta awak media bersabar menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut.

Untung menerangkan, apabila terbukti AP melakukan kesalahan atau melanggar peraturan pemerintah nomor 35 tahun 2016 mengenai penerimaan uang di luar pajak.

Dia juga menegaskan, jaksa fungsional ini akan diberikan tindakan tegas.

”Tentu kita berikan tindakan tegas. Apapun kesalahannya bila terbukti pasti kita beri tindakan, berupa sangsi sesuai aturan yang berlaku,” tegasnya lagi. (nit/bbs/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Karena Ahok Manusia Super


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler