JAKARTA - Maraknya paket bom di Jakarta akhir-akhir ini tak menutup kemungkinan akan merembet ke daerah lainUntuk antisipasi, daerah di luar Jakarta pun diminta meningkatkan kewaspadaan.
Salah satu upaya yang dilakukan, dengan menggerakkan komunitas intelijen daerah (Kominda)
BACA JUGA: Ibas Akui Rencana Nikahi Putri Hatta Rajasa
"Sekarang kita sedang lakukan rapat Kominda yang terdiri dari polisi, TNI dan Kepala Daerah," ujar Dirjen Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kementrian Dalam Negeri, Tanribali Lamo di kantornya, Rabu (23/3).Menurut Tanri, yang terpenting saat ini semua daerah bisa waspada
Hanya saja Tanri tidak mencatat tentang laporan perihal paket bom yang juga terjadi di daerah
BACA JUGA: KPK Mulai Pelajari Laporan Deklarator PKS
Alasannya, polisi lebih tahu tentang ituSementara saat ditanya perlunya daerah melaporkan situasi setiap 6 jam ke pemerintah pusat seperti halnya dengan kasus Ahmadiyah, Tanri menganggap hal itu belum perlu dilakuan
BACA JUGA: Teroris Masih Berkeliaran, Polisi Minta Didoakan
Yang penting, informasi yang masuk dari Kominda bisa segera disikapi pimpinan di daerah."Kominda itu kan koordinasi antara intelijen Kepolisian, TNI dan daerahNah kepala daerah sebagai pihak tertua di daerah harus mengetahui informasi di daerahnya, untuk itu lah Kominda bekerjaInformasi itu kan untuk menjadikan daerah waspada," pungkasnya.(ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Adnan : Saksi Boleh Diperiksa Lewat Teleconfrence
Redaktur : Tim Redaksi