BPIP: Buku Pancasila Akan Diterapkan Juli 2023

Sabtu, 25 Februari 2023 – 17:29 WIB
Wakil Kepala BPIB Karjono mengatakan penyusunan buku itu sudah berakhir Mei hingga dijadwalkan penerapannya akan dilaksankan pada Juli 2023. Foto: dok BPIP

jpnn.com, JAKARTA - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) melaksanakan koordinasi guna membahas strategi implementasi pendidikan Pancasila untuk jenjang pendidikan formal di Jakarta, pada 22-23 Februari 2023.

Koordinasi itu dilakuka untuk melakukan penyusunan buku teks utama pendidikan pancasila yang dijalin erat antara BPIP dengan kepala Pusat Perbukuan dan Kurikulum.

BACA JUGA: BPIP Bersama Pemprov Babel Perkuat Gotong Royong Internalisasi Nilai-nilai Pancasila

Wakil Kepala BPIP Karjono mengatakan penyusunan buku itu sudah dimulai pada 16 Februari 2022 dan berakhir Mei 2023 hingga dijadwalkan penerapannya akan dilaksanakan Juli 2023.

“Terima kasih kepada seluruh orang yang terlibat dalam penyusunan buku teks Pancasila. Buku ajar bisa diterapkan pada juli 2023 dan selesai bulan mei 2023," ungkap dia.

BACA JUGA: BPIP Gelar Rakor Kick Off Pancasila dalam Tindakan, Bahas Kolaborasi Menekan Stunting

Karjono berpesan agar isi buku teks Pancasila senantiasa mendorong pengimplementasian nilai-nilai luhur bangsa guna meningkatkan kesatuan dan persatuan bangsa.

“Pesan saya marilah dikemas agar buku pendidikan pancasila ini dapat terimplementasi dengan baik," tegasnya.

BACA JUGA: Jadi Pembicara Kunci di Sekolah Toleransi, Kepala BPIP Dorong Mahasiswa Lakukan Ini

Sementara itu, Plt. Kepala Pusat Kurikulum dan Pembelajaran Zulfikri Anas mengatakan Capaian Pembelajaran (CP) yang merupakan hasil didapatkan oleh peserta didik setelah belajar.

Sementara itu, Tujuan Pembelajaran (TP) merupakan turunan dari CP.

“Capaian Kompetensi dari BPIP sudah diakomodasi di Capaian Pembelajaran dari Kemdikbudristek. Alur Tujuan Pembelajaran merupakan turunan dari TP. Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) menjadi modal dasar penyusunan buku teks," ungkapnya.

"Kemudian materi menjadi tools atau alat. Kami harus memastikan tujuan yang akan dicapai dahulu baru kemudian langkah-langkahnya disesuaikan dengan kemampuan siswa," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Pusat Perbukuan, Supriyatno menjelaskan tentang langkah yang akan dilakukan guna mereiw kualitas buku tersebut.

“Kita menyusun buku Pancasila maka tim yang terlibat harus berpengalaman di bidang Pancasila. Aspek penyajian juga harus disesuaikan dengan usia anak supaya buku itu tidak membuat jenuh, bosan apalagi mengandung bahasa yang sukar dimengerti oleh siswa”, ujarnya. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hadiri Resepsi Puncak 1 Abad NU, Kepala BPIP Ajak Nahdiyin Jayakan Pancasila


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler