BPIP Siap Gelar Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila dan Kirab, Catat Tanggalnya

Jumat, 08 September 2023 – 11:27 WIB
Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) akan menggelar Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila di Gedung Merdeka dan Kirab Pancasila. Foto: dok BPIP

jpnn.com, BANDUNG - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) akan menggelar Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila di Gedung Merdeka dan Kirab Pancasila di sepanjang jalan Asia-Afrika, Kota Bandung, Sabtu (9/9).

Rencananya avara tersebut dihadiri oleh Dewan Pengarah, Kepala dan Wakil Kepala BPIP, PJ. Gubernur Jawa Barat, Plh. Wali Kota Bandung, hingga jajaran Forkopimda.

BACA JUGA: BRIN, BPIP, dan LPPM Unnes Berkolaborasi dalam Riset & Pembangunan Berbasis Pancasila

Penyelenggaraan Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila dilangsungkan dengan memilih ikon, baik individu, kelompok, maupun lembaga yang dipilah dalam lima kategori, yakni Sains dan Inovasi, Olah Raga, Social Entrepreneur, dan Tokoh Lintas Iman.

Para Ikon Prestasi Pancasila tersebut dipilih dengan kriteria, kandidat yang mencerminkan semangat perjuangan atau elan manusia Indonesia.

BACA JUGA: BPIP Klarifikasi Pemberitaan Terkait Seleksi Calon Paskibraka di Sultra, Malut & Jateng

Kegiatan ini merupakan wujud dari amanat pemberian apresiasi atau penghargaan yang inklusif dan terbuka kepada seluruh elemen bangsa yang telah mengejawantahkan pembinaan ideologi Pancasila (PIP).

Para kandidat dijaring dari seluruh penjuru Indonesia, berasal dari latar belakang yang sangat beragam, dan memiliki prestasi, karya, maupun keteladanan.

BACA JUGA: Hadiri KASAD Awards 2023, Kepala BPIP: Saya Dorong Institusi Terus Sebarkan Pesan Positif

Seusai Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila, dilanjutkan dengan Kirab Pancasila di sepanjang jalan bersejarah di Kota Bandung.

Acara ini terbuka untuk umum dan dapat disaksikan, baik secara langsung maupun live streaming melalui kanal YouTube BPIP RI dan Diskominfo Kota Bandung.

Iring-iringan kirab akan dimeriahkan oleh Canka Panorama Marching Band Secapa TNI AD, Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Jawa Barat, Komunitas Seni Benjang, Komunitas Bandung Culture, Paskibraka Kota Bandung, Gema Angklung Sabilulungan, ISBI Bandung, Ega Robot Ethnic Percussion, Paguyuban Sapedah Bandung Baheula, Mojang Jajaka Kota Bandung, Sisingaan, Reog, dan lain-lain.

Selain itu, masyarakat yang hadir secara langsung dapat mengikuti Lomba Kirab Pancasila berupa lomba foto dan reels video dengan total hadiah jutaan rupiah.

Informasi ketentuan lomba dapat diakses melalui akun instagram @bpipri.

Guna menyukseskan acara, Polrestabes Bandung akan memberlakukan rekayasa lalu lintas di sepanjang jalan Asia-Afrika sebagian mulai Jumat (8/9) dini hari.

Sementara itu, pada Sabtu (9/8) Jalan Asia-Afrika, Kota Bandung akan ditutup penuh mulai pukul 12.30 sampai 17.30 WIB.

Kepada warga di sekitar Kota Bandung, diimbau agar menjaga kebersihan selama acara berlangsung dengan meminimalisasi sampah, tetap tertib, kondusif, dan bahagia. Selamat menikmati acara. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadi Pembicara Kunci di Sosialisasi Ideologi Pancasila di UGM, Kepala BPIP Sampaikan Hal Ini


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler