jpnn.com - PEKANBARU - Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Pekanbaru-Bangkinang KM 30, Pekanbaru, Riau.
Akibat kejadian itu, seorang ibu bernama Leni dan anaknya yang masih berusia 40 hari tewas di tempat.
BACA JUGA: Penggunaan Setiap Dana APBD Wajib Transaksi Nontunai
Kejadian itu berawal ketika subuh dinihari, Kamis (17/11), mobil travel Daihatsu Xenia BA 1619 RX bermuatan tujuh penumpang termasuk Leni dan anaknya mengalami kecelakaan.
Suharto, 46, penumpang selamat dan kini dirawat di RS Aulia mengatakan, bahwa mereka baru saja dari daerah Painan Sumatera Barat pada malam harinya sekitar pukul 22.00 WIB.
BACA JUGA: Hewan Lepas, Pemilik Bakal Didenda Rp 50 Juta
Di perjalanan menuju Kota Pekanbaru, Suharto sempat mengatakan kepada sopir agar pelan-pelan mengemudikan mobil tersebut.
"Sudah saya bilang kepada sopirnya macam mana ni pak sopir sudah dua kali saya terhambung di dalam mobil," ungkap Suharto seperti diberitakan Riau Pos (Jawa Pos Group).
BACA JUGA: Emil Klaim Sudah Keluar Duit Banyak untuk Atasi Banjir
Namun teguran dari Suharto tidak ditanggapi sopir tersebut. Malang tak dapat ditolak mobil yang melaju dengan kecepatan tinggi itu langsung menghantam belakang truck yang tengah berjalan pelan.
Akibatnya seorang ibu rumah tangga bernama Leni dan anaknya Piya tewas di tempat dan satu diantaranya dalam kondisi kritis dan tiga orang lainnya mengalami luka berat.
Ditambahkan Suharto ia tidak ada mengalami luka, saat itu posisinya paling belakang.
Pihak kepolisian mengatakan bahwa korban yang mengalami kecelakaan lainnya adalah Hasbul Finaldi (51), Mega Monica (18), Alfi Syukri (32), Septia Safitri (20).
Kanit Laka Polres Kampar Ipda Riza mengatakan, pihaknya telah menahan pengemudi mobil Xenia tersebut.
“Dugaan sementara sopir mengantuk," jelas Riza.(man/rdh)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BPN Pastikan Usut Surat Hak Milik Tanah di Batam
Redaktur : Tim Redaksi