BSN Pastikan Bulan Mutu Nasional Dilakukan Daring

Jumat, 30 Oktober 2020 – 22:17 WIB
Logo Badan Standardisasi Nasional (BSN). Foto: BSN

jpnn.com, JAKARTA - Deputi Bidang Penerapan Standar dan Penilaian Kesesuaian Badan Standardisasi Nasional (BSN) Zakiyah mengatakan, pandemi COVID-19 memberikan peringatan agar manusia peduli kesehatan, keselamatan jiwa, serta mencari cara terbaik dalam menjalankan aktivitas ekonomi.

Ini menjadi salah satu inti pesan dari peringatan Bulan Mutu Nasional (BMN) yang puncaknya akan diselenggarakan pada 4 November 2020.

BACA JUGA: BSN: Produsen Jangan Asal Klaim Produknya Aman

"Bahwa bagaimana standardisasi dan penilaian kesesuaian mampu memberikan kontribusi dalam menjalankan kehidupan yang sehat dan produktif dalam masa pandemi COVID-19 ini," kata Zakiyah atau biasa disapa Kiki ini di Jakarta Jumat (30/10).

Dia menyebutkan, ada yang spesial pada pelaksanaan BMN tahun ini. Di mana semuanya dilakukan secara daring di gedung Laboratorium Standar Nasional Satuan Ukuran (SNSU) kawasan Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspiptek), Serpong, 

BACA JUGA: Antisipasi Bencana, BSN Sosialisasi SNI 8357:2017 ke 584 Desa

"Ada 50 tamu khusus yang hadir sesuai protokol kesehatan dan 3000 peserta umum webinar dengan menghadirkan berbagai pihak kompeten di bidang kebijakan publik, standardisasi, kepariwisataan, perhotelan, perhubungan dan industri manufaktur,” ujar Kiki.

Pembukaan BMN tahun 2020 akan dilaksanakan pada 4 November di Laboratorium SNSU, sekaligus meresmikan gedung yang berlokasi di Kawasan PUSPIPTEK Serpong tersebut.

BACA JUGA: Kepala BSN: Penerapan SNI Tidak Harus Dipaksa lewat Regulasi

Gedung Laboratorium SNSU, diharapkan mampu meningkatkan ketertelusuran pengukuran khususnya di bidang kimia dan biologi serta sektor kesehatan, yang selama ini masih banyak tergantung kepada negara lain.

Ini sekaligus menjadi tonggak sejarah baru dalam memperkuat infrastruktur mutu nasional di Indonesia.

Kiki berharap BMN tahun ini bisa menjadi sarana mempertemukan seluruh stakeholder BSN untuk melakukan konsolidasi, koordinasi dan pemutakhiran serta penyebaran informasi standardisasi dan penilaian kesesuaian. BMN merupakan kegiatan tahunan BSN yang diselenggarakan setiap bulan Oktober – November.

"Ini merupakan tindak lanjut dari amanat Presiden RI pada pidato pembukaan Konvensi Nasional 1991 agar bulan November setiap tahun dijadikan sebagai Bulan Mutu dan Produktivitas Nasional, sekaligus dalam rangka memperingati Hari Standar Dunia," ucapnya.

Walaupun pelaksanaannya tidak dilakukan secara tatap muka sebagaimana biasanya, Kiki berharap, BMN tahun ini tidak mengurangi kemeriahan, makna serta keberhasilannya dibandingkan pelaksanaan BMN tahun-tahun sebelumnya. (esy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler