Bupati Padang Pariaman Raih Anugerah Figur Pembangunan 2011

Sabtu, 05 November 2011 – 04:41 WIB

JAKARTA - Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Pertanian dan Hultikultura, Pemkab Padang Pariaman, Ali Amran menerima penghargaan nasional dari Lembaga Anugerah Prestasi Insani.

Bersama Ali Mukhni dan Ali Amran juga terdapat sekitar 15 walikota dan bupati serta pimpinan DPRD  se IndonesiaMereka menerima anugerah untuk kategori The Prominent Figure of Indonesian Development Golden Award 2011

BACA JUGA: Komnas Beber Pelanggaran HAM Insiden Abepura

Tanda penghargaan diberikan oleh Profesor AB Katili, dilangsungkan di Kirana Ballroom Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Jumat (4/11) malam.

Sementara untuk kategori Anugerah Utama Wanita Indonesia 2011, dari tiga penerima salah satu-satu diantaranya diraih oleh Ketua Sekolah Tinggi Kesehatan (Stikes) Kota Bukittinggi atas nama M Susanti
Dua lainnya direbut oleh Hj Susilawtai Alif dari Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur dan Mardiani Aziz anggota DPRD Lampung Utara, Provinsi Lampung.

Bupati Ali Mukhni, usai acara mengatakan bahwa penghargaan ini bukanlah tujuan dari kerja keras dan cerdas yang dilakukan oleh seluruh jajaran Pemerintahan Kabupaten Padang Pariaman.

"Penghargaan bukanlah tujuan tapi ini hanya semacam pengakuan terhadap kerja keras dan kerja cerdas yang selama ini dilakukan oleh seluruh jajaran Pemerintahan di Kabupaten Padang Pariaman

BACA JUGA: Lima Warga Papua Terancam 10 Tahun Penjara

Apakah aparatur itu bertugas di eksekutif, yudikatif dan legislatif, semua telah memperlihatkan komitmen dan integritasnya demi kemajuan Padang Pariaman dan masyarakatnya," ujar Ali Mukhni.

Lebih lanjut Ali Mukhni mengungkap sejumlah fakta keberhasilan seluruh jajaran pemerintahan Kabupaten Padang Pariaman dalam menggerakan partisipasi ekonomi masyarakat yang bertumpu pada kekuatan lokal yang dimiliki antara lain penyebaran tanaman coklat, produksi gabah masyarakat dan berbagai makanan khas serta kerajinan tangan masyarakat Pariaman.

"Dengan tidak bermaksud sombong, produksi beras Padang Pariaman mengalami surplus hingga kami bisa memasok beras kesejumlah daerah seperti ke Provinsi Sumatera Utara, Riau dan Jambi bahkan Sumatera Selatan," ungkap Ali Mukhni.

Selain itu lanjut Ali Mukni, Padang Pariaman saat ini telah memiliki pusat pelelangan komoditi perkebunan rakyat yang cukup representatif dan satu-satunya di Sumatera Barat
"Disitulah bertemu secara langsung antara produsen komoditi perkebunan milik rakyat dengan para pembeli yang dari berbagai kawasan di Indonesia

BACA JUGA: 2012, Sultra Berhentikan 2 Ribu Honorer

Mereka bebas menentukan harga sementara Pemda Kabupaten hanya bertindak sebagai fasilitator pertemuan," tegas Ali Mukhni, di dampingi Kadis LH, Pertanian dan Holtikultura, Ali Amran.

Sementara Ketua Tim Penilai penerima penghargaan Anugerah Prestasi Insani, M Siagian, dalam sambutannya mengatakan lolosnya para penerima anugerah dalam acara Inauguration Night 2011 ini sudah melalui sebuah proses yang cukup panjang.

"Para kandidat penerima penghargaan awalnya berjumlah 63 orang yang tersebara di kabuapten dan kota di IndonesiaSetelah dilakukan proses seleksi dari berbagai indikasi misalnya tentang ilmu pengetahuan dan teknologi, interaksi sosial, ekonomi kreatif serta leadership, maka terseleksi sekitar 31 nama kandidat," kata M Siagian.

Dari 31 kandidat yang lolos, Tim Seleksi lebih memperkatat indikator dengan cara penambahan variabel penguji dan akhirnya terpilih 17 nama yang hadir pada malam ini"Dan pemberian penghargaan malam ini bukanlah tujuan tapi lebih dalam konteks pengakuan bahwa 17 pemenang ini memiliki kelebihan dibanding dengan yang tidak lolos," tegasnya(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pulau Natuna Dihantam Gelombang Tiga Meter


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler