JAKARTA -- Busway koridor IX (Pinangranti-Pluit) dan koridor X (Cililitan-Tanjung Priok) Jumat lalu (31/12) mulai beroperasiKedua koridor tersebut diperkirakan mampu mengangkut 20 ribu-50 ribu penumpang per hari.
Pemprov DKI Jakarta telah menyediakan 94 bus untuk melayani kedua koridor
BACA JUGA: Anjungan Sumbar di TMII Gelar Acara Kesenian
Koridor IX dilayani 69 bus tunggal dan delapan bus gandeng, sementara koridor X dilayani 17 bus gandengMenurut Kepala Dinas Perhubungan DKI Udar Pristono, sebagaimana koridor lainnya, busway koridor IX dan X juga melewati sejumlah pusat perbelanjaan dan rumah sakit.
Seperti Tamini Square, Pusat Grosir Cililitan, Plaza Semanggi, Mall Taman Anggrek, Central Park, Citra Land, Season City, Pluit Junction, Emporium Pluit, dan Mega Mall Pluit
BACA JUGA: Malam Tahun Baru, Akses ke Ancol Ditutup
Sedangkan rumah sakit yang akan dilewati seperti RS Haji, RS Polri Sukamto, RS UKI, RS Tebet, RS Medistra, RS Harapan Kita, RS Darmais, dan RS Atma Jaya
BACA JUGA: Premanisme Meningkat di Ibukota
Sejumlah kampus juga dilewati angkutan massal tersebutAntara lain, Universitas Kristen Indonesia, Universitas Paramadina, Universitas Atma Jaya, Ukrida, Universitas Trisakti, dan Universitas Tarumanegara"Nantinya busway juga akan melewati Asrama Haji, Taman Mini Indonesia Indah, Polda Metro Jaya, Gelora Bung Karno Senayan, dan gedung DPR-MPR," terang Pristono.
Sementara koridor X akan melewati melewati PGC, ITC, Cempaka Mas, Mall Artha Gading, Pasar Ular, dan Pasar Permai KojaSementara rumah sakit dan kampus yang akan dilewati seperti RS UKI, RS Pertamina, UKI, STMT Trisakti, dan Universitas Jaya Baya
Kemudian sarana transportasi yang dilewati seperti stasiun dan terminal Tanjung PriokBus juga melewati Samsat Jakarta Timur dan Utara serta Walikota Jakarta Utara.
Dengan semakin luasnya jaringan busway, diharapkan semakin banyak masyarakat pengguna kendaraan pribadi berpindah ke angkutan massal"Masyarakat yang ingin berbelanja atau menuju pusat layanan kesehatan tidak perlu menggunakan kendaraan pribadi, cukup dengan busway," tuturnya
Tarif busway koridor IX dan X juga sama dengan koridor lain, yakni Rp 3.500 per orangBusway koridor IX dan X beroperasi dari pukul 05.00 sampai pukul 22.00Tahun ini, Pemprov DKI Jakarta akan menambah satu koridor busway lagi, yakni koridor XI (Pulogebang-Kampung Melayu)(aak)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepsek Digembleng Pelajaran Antikorupsi
Redaktur : Tim Redaksi