Busyro dan Bambang Direspon Positif Pimpinan KPK

Jumat, 27 Agustus 2010 – 16:16 WIB

JAKARTA - Dua nama telah diusulkan Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan KPK ke Presiden yakni Bambang Widjojanto dan Busyro MuqoddasSelanjutnya, dua nama itu akan diserahkan Presiden ke DPR guna menjalani fit and proper test dan dipilih satu nama untuk mengisi satu kursi pimpinan KPK yang saat ini kosong.

Lantas apa tanggapan KPK atas dua nama yang akan diusulkan ke DPR itu? Pimpinan KPK yang ada saat ini menanggapi positi

BACA JUGA: 775 Pejabat BUMN Mbalelo!

"Gak masalah siapa pun yang terpilih
Sehingga pimpinan KPK menjadi 5lima orang lagi," ujar Bibit Samad Rianto, wakil Ketua KPK yang membidangi penindakan melalui layanan pesan singkat ke wartawan, Jumat (27/9).

Sementara wakil Ketua KPK lainnya, Haryono Umar, juga memberi respon positif atas terpilihnya Busyro dan Bambang

BACA JUGA: DPR Hanya Bisa Pilih Busyro Atau Bambang

Haryono mengangap keduanya figur yang baik
"Bagus saja," ulasnya.

Sedangkan wakil ketua KPK M Jasin menilai Bambang dan Busyro jelas memiliki kualitas setara

BACA JUGA: Lembek Sikapi Malaysia, Interpelasi Menghadang

"Kalau sudah melalui saringan bertahap oleh Pansel Pimpinan KPK, maka dua orang yang terpilih tersebut sama baiknya kualitasnya," ujar Jasin.

Hanya saja siapa yang akan duduk di KPK di antara dua nama itu, lanjut Jasin, memang menjadi kewenangan DPR"Mana yang lebih tepat tentunya itu kewenangan DPRDPR pasti sudah tahu siapa di antara dua nama tersebut yang lebih tegas atau berani," ucapnya.

Seperti diketahui, Pansel Pimpinan KPK telah menyerahkan nama Busyro dan Bambang ke PresidenSelanjutnya, dua nama itu akan diserahkan Presiden ke DPR guna menjalani fit and proper test.(pra/ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Mampu Jaga Kedaulatan, SBY Diminta Mundur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler