Cantik saat Berolahraga dengan Make Up Tahan Lama

Selasa, 03 Juli 2018 – 12:32 WIB
Beauty class Purbasari bersama Alpha Make Up. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Gemar berolahraga bukanlah halangan untuk tetap cantik. Agar tetap percaya diri, perempuan pun butuh berdandan sebelum berolahraga.

Seperti yang disampaikan atlet futsal wanita nasional, Fithri Syamsu di hadapan ratusan perempuan pencinta bola dalam acara #Golcantikpurbasari di GOR Seskoal, kawasan Cipulir, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Ini Alasan Mengapa Anda Harus Memulai Diet Rendah Sodium

Fithri memberikan edukasi untuk para wanita agar berani beraktivitas di luar ruangan tanpa takut terlihat kusam.

“Walaupun aktif berolahraga, kita juga harus tetap terlihat cantik dong," kata Fithri di sela-sela soft lounching make up series dari Purbasari.

BACA JUGA: Depresi, Turunkan Daya Tahan Tubuh dan Sebabkan Penyakit

Senada diungkap Brand Manager Purbasari Puspita Sari. Menurutnya, produk terbaru dari Purbasari memberikan kenyamanan bagi para wanita yang ingin aktif di luar ruangan.

"Produk andalah terbaru kami membuat dandanan perempuan bertahan lama meski beraktivitas tinggi saat berolahraga, sekaligus menjaga ke­sehatan kulit perempuan," kata Puspita Sari.

BACA JUGA: Pria dengan Pegangan Tangan Kuat Jadi Incaran Wanita Loh

Brand Executive Purbasari, Neysa Petrina menyatakan pentingnya para perempuan menjaga kecantikan seka­ligus kesehatan kulit.

“Biasanya perempuan aktif itu mobilitas tinggi, kosmetik Purbasari bisa melin­dungi kulit wajah tetap segar. Selain itu juga sudah mengandung oil control yang terkandung di dalamnya. Jadi co­cok banget buat perempuan aktif,” ujar Neysa.

Meski perempuan berakvifitas tinggi, saat bero­lahraga pun make up tidak akan pudar, serta bisa menjaga kulit tetap lembab dan sehat.

Di event itu, pihaknya mem­perkenalkan tiga produk terbaru, yakni Purbasari Brightening Cool BB Cream, Purbasari Flawless Matte BB Two Way Cake, dan Lipstik Color Matte Metallic.

Neysa menyebut event #golcantik­purbasari ini sengaja digelar untuk me­nyambut ajang sepakbola akbar Piala Dunia 2018 yang tengah berlangsung di Rusia. Diharapkan, para perempuan ko­munitas pecinta sepakbola masih bisa tetap tampil cantik meski beraktivitas tinggi. (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mandi Sauna Bisa Mengurangi Risiko Strok?


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler