Capello Didesak Turunkan Debutan

Rabu, 17 November 2010 – 17:20 WIB
LONDON - Keputusan Fabio Capello memanggil empat pemain debutan dalam skuad Inggris memang menuai pujianNamun, pelatih Inggris itu bakal balik dikecam apabila tidak memberikan kesempatan kepada mereka

BACA JUGA: Messi Penasaran Kalahkan Brazil

Seperti diketahui, empat debutan Three Lions - sebutan Inggris - itu antara lain striker Newcastle United Andy Carroll, striker Cardiff City Jay Bothroyd, gelandang Sunderland Jordan Henderson, dan defender Manchester United Chris Smalling.

Soal desakan agar para debutan itu diberi kesemmpatan main, antara lain diungkapkan oleh mantan pelatih Inggris Terry Venables
"Saya tahu semua orang Inggris menginginkan kemenangan atas Prancis, begitu pula Fabio (Capello)

BACA JUGA: Robert: Kita Sama-sama Bantu PSM

Tapi, Fabio harus tahu bahwa semua pemain ingin memberikan kontribusinya, termasuk pemain muda," kata Venables sebagaimana dilansir BBC.

Ketika menangani Inggris selama dua tahun (1994-1996), Venables sendiri termasuk pelatih yang paling gemar memainkan pemain debutan
Ada 27 pemain yang diorbitkan pelatih berjuluk El Tel itu dalam 23 laga

BACA JUGA: Merindukan Wembley Dijejali Suporter

Di antaranya Neville bersaudara (Gary dan Phil), Steve McManaman, Robbie Fowler, dan Sol Campbell.

"Saya harap Fabio tidak membiarkan para pemain muda kedinginan di bench," tandas Venables.

Dari empat debutan saat ini, Carroll merupakan pemain yang paling diharapkan publik Inggris diberi kesempatanCarroll sebenarnya masih dibekap cedera pangkal paha, tapi striker 21 tahun itu tetap berada di kamp timnas sembari menunggu perkembangan.

Tapi, dalam sesi latihan di London Colney kemarin pagi waktu setempat (16/11), Carroll tidak tampakAlhasil, Bothroyd memiliki kesempatan mencatat rekor pemain pertama dari luar klub Premier League yang bermain di Three Lions sejak David Nugent pada 2007.

Jack Wilshere, gelandang 18 tahun Arsenal, juga tidak ikut berlatih kemarinWilshere yang memiliki satu caps itu termasuk yang diharapkan turun karena dianggap sebagai calon suksesor Frank LampardSedangkan kiper utama Joe Hart mengalami cedera di sesi akhir latihan.

"Andy Carroll absen karena bersiap melakukan scanSelain Jack Wilshere dan Joe Hart, Phil (Jagielka) tidak ikut berlatih hari ini (kemarin, Red) karena cederaTapi, kami masih melihat kondisi terakhir untuk memastikan mereka bisa bermain atau tidak," ungkap juru bicara FA, di situs resmi organisasi.

Tidak hanya Inggris yang akan memberikan kepada pemain debutan merekaPelatih Prancis Laurent Blanc berencana melakukannya kepada duet defender, Mamadou Sakho (Paris Saint-Germain) dan Younes Kaboul (Tottenham Hotspur)Nama terakhir dipanggil setelah cederanya defender AS Roma Philippe Mexes.

Tapi, Eric Abidal bisa mengganjal Sakho dan Kaboul melakoni debutBlanc secara mengejutkan memanggil Abidal yang notabene merupakan kelompok pemain yang menginginkan mogok tanding di Piala Dunia 2010Sebagai catatan, pemain lain yang melakukannya seperti Patrice Evra, Sebastien Squillaci, dan Jeremy Toulalan, tidak pernah lagi dipanggil timnas(dns)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebut Prancis tanpa Pemain Hebat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler