Capres Independen Sulit Direalisasikan

Sabtu, 02 April 2011 – 23:15 WIB

JAKARTA - Sekjen DPP PAN, Taufik Kurniawan mengatakan, calon presiden dari jalur independen merupakan wacana yang menarik,  namun, sulit untuk direalisasikanTaufik berpendapat perlu ada kajian sangat matang terkait wacana itu.

“Saya tidak bisa bayangkan seandainya capres independen itu mengalami dinamika luar biasa di DPR, efektivitas komunikasinya bagaimana,” kata Taufik, Jumat (1/4/2011).

Taufik memandang capres independen juga sulit karena wacana itu muncul dalam suasana politik yang menginginkan adanya penyederhanaan parpol secara alamiah

BACA JUGA: Panwas Temukan PNS Ikut Kampanye

Dia menilai tetap penting adanya saluran politik dalam pencalonan presiden.

Dia mencontohkan, kepala-kepala daerah dari jalur independen yang menang dalam pemilukada mengalami kesulitan dalam menyusun program kerakyatan melalui biaya APBD
Hal itu karena kepala daerah independen tidak memiliki komunikasi politik dan wakil di parlemen

BACA JUGA: Analisis PKS soal SBY Dinilai Tak Akurat



Sementara itu, Sekretaris Fraksi Partai Golkar Ade Komarudin pun menyambut baik usulan DPD tentang capres independen itu
Namun, dia mengatakan sampai sejauh ini Sekretariat Gabungan yang diketuai oleh Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie belum melakukan pembicaraan tentang usul tersebut

BACA JUGA: Hanura Ancam Uji Materi UU MD3

“Kita belum membicarakan tentang usulan DPDKami anggapa baik, tetapi belum terlalu mendesak untuk dibahas,” katanya di Gedung DPR.

Menurut anggota Komisi XI DPR ini, Setgab lebih banyak membahas tentang kepentingan rakyat yang dianggap lebih penting dan mendesak daripada membahas usulan DPD“Setgab masih fokus terhadap kepentingan rakyat seperti bagaimana ketahanan pangan dan kondisi ekonomi masyarakat saat ini,” ujarnya

Sedangkan untuk usulan DPD, lanjutnya, Setgab masih akan mencari waktu yang tepat untuk membahasnya“Kita akan mencari waktu yang tepat untuk membicarakan usulan DPD setelah kepentingan rakyat sudah terdahulukan,” katanya(dil)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Desain Gedung Baru DPR Pernah Dibuang ke Sampah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler