Car Free Day Minggu Pertama Ramadan Sepi

Minggu, 21 Juni 2015 – 13:57 WIB

jpnn.com - JAKARTA- Hari Bebas Kendaraan Bermotor  atau Car Free Day di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin Jakarta Pusat pada minggu pertama Ramadan terlihat tak seperti biasanya. Kali ini hanya ada sedikit masyarakat yang ikut car free day.

Di Bundaran HI hanya ada puluhan orang yang tampak melakukan aktivitas olahraga. Padahal biasanya situasi Bundaran HI dipadati oleh ratusan hingga ribuan warga Ibukota.

BACA JUGA: Menjamur, Remaja Mesum Usai Tarawih dan Subuh

"Mungkin warga masih banyak yang tidur kali," kata Himawan salah satu warga seperti dikabarkan RMOL Jakarta, di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (21/6).

Himawan mengaku bersama keluarga jalan pagi di Bundaran HI lantaran tidak menjalankan ibadah puasa alias non muslim. Aktivitas tersebut biasa ia dan keluarganya lakukan saat hari Minggu.

BACA JUGA: Spesial HUT ke-488 Jakarta, Hadir Kereta Tematik Edisi Museum Transportasi Jakarta

"Sudah biasa seperti ini, jadi kalau tidak ke Bundaran HI ada yang kurang," ujar Himawan. (rus/jpnn)

BACA JUGA: Ulah PKL Monas Bikin Ahok Meradang

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPRD DKI Ingin Bentuk Pansus Aset, BPKAD Cuek


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler