jpnn.com - LONDON - Bomber gaek Chelsea Didier Drogba diragukan kebugarannya usai mengalami cedera dalam laga persahabatan tim melawan Ferencvaros, di di Groupama Arena, Senin (11/8) dini hari WIB.
Pemain asal Pantai Gading yang bergabung dengan The Blues bulan lalu itu (menandatangani kontrak satu tahun) tampak tertatih-tatih di lapangan setelah melakoni 28 menit pertandingan.
BACA JUGA: Arsenal Bidik Target Lebih Besar
Dalam pertandingan itu, Chelsea menang 2-1. Mereka tertinggal terlebih dahulu di menit 17. Chelsea baru berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang dijaringkan Ramires pada menit ke-51. Kemenangan Chelsea akhirnya ditentukan lewat gol yang dilesakkan Cesc Fabregas sembilan menit sebelum laga usai.
Drogba striker berusia 36 tahun itu dilaporkan menerima pengobatan pada pergelangan kakinya. Hingga kini belum ada laporan resmi dari klub. Namun Sportsmole, Senin (11/8) mengkonfirmasi cedera tersebut bisa mengancam kans Drogba untuk fit di awal musim EPL. The Blues akan membuka kampanye mereka di Liga Inggris dengan melawan Burnley akhir pekan ini. (adk/jpnn)
BACA JUGA: Hadapi Brunei U-21, Indra Sjafri Minta Doa Masyarakat Indonesia
BACA JUGA: Mourinho Tegaskan Chelsea Siap Tempur Lawan Burnley
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wenger Menebar Ancaman
Redaktur : Tim Redaksi