Cendana Dukung Anies-Sandi? Ini Kata Waketum Gerindra

Rabu, 15 Maret 2017 – 23:13 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno semakin memperoleh angin dari keluarga besar Presiden RI Kedua Soeharto. Keluarga Cendana -julukan anak-anak mendiang Soeharto- bahkan mengundang Anies dan Sandi pada acara pengajian dan peringatan Supersemar di Masjid At-Tien, Taman Mini pada akhir pekan lalu.

Namun, Gerindra sebagai partai pengusung Anies-Sandi tak mau gede rasa atau GR. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo menyarankan publik menilai sendiri angin dukungan Keluarga Cendana.

BACA JUGA: Anies Ingin Selamatkan Warga Jakarta dari Penggusuran

"Secara eksplisit saya tidak tahu. Tapi anda sudah tahu sendiri kan," katanya di Jakarta, Rabu (15/3).

Namun, kata Edhy, akhir-akhir ini dukungan untuk Anies-Sandi memang berdatangan dari berbagai kalangan. "Kita alhamdulilah mendapatkan dukungan terus mengalir dari setiap elemen," ucapnya.

BACA JUGA: Dengar Umpatan SARA dari Warga, Anies Berhenti Orasi

Meski demikian Edhy menegaskan, partainya akan terys berusaha untuk memenangkan pasangan Anies-Sandi di Pilkada DKI. Gerindra akan menyuakan bahwa Pilkada DKI hanya merupakan upaya mencari pemimpin yang tidak semestinya dikotori dengan isu suku dan agama.

"Yang harus kita ingat Pilkada DKI bukan perang antar-suku, etnis dan agama. Kami bicara masalah keyakinan mencari pemimpin yang lebih baik, santun, sopan dan tidak korupsi," tuturnya.

BACA JUGA: Ahok Blusukan Diam-Diam, Ini Kata Ketua Tim Pemenangan

Selain itu, Ketua Umum Gerindra Prabowo juga akan turun tangan. "Dari pertama Pak Prabowo dalam rapat pimpinan seluruh Indonesia sudah menegaskan kita harus bergotong royong, bahu-membahu, memenangkan pasangan yang kami dukung‎," pungkas Edhy.(dna/JPG)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Politikus Gerindra Apresiasi Pembubaran BPLS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler