Chery Berikan Harga Spesial Tiggo 5X untuk Konsumen, Tetapi..

Jumat, 14 Juni 2024 – 11:06 WIB
Chery Tiggo 5x. Foto: dok Dedi Sofian

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Chery Sales Indonesia (CSI) resmi mengumumkan harga Tiggo 5X di Indonesia setelah dikenalkan di ajang IIMS 2024 beberapa waktu lalu.

Mobil yang masuk di kelas compact sport utility vehicle (SUV) itu dibanderol mulai dari Rp 200 jutaan.

BACA JUGA: Komponen Ini Bermasalah, Chery Tiggo 5X Pro Ditarik dari Peredaran

Namun, pabrikan mobil asal China itu memberikan harga spesial untuk 1.000 konsumen pertama, yaitu Rp 239.000.000 varian Classic dan Rp 269.000.000 varian Champion.

Assistance President Director CSI, Zeng Shuo mengungkapkan alasan memberikan harga spesial Tiggo 5X itu. 

BACA JUGA: Merasakan Sejenak Chery Tiggo 5x, Fitur Berlimpah, Harga Terjangkau, Tetapi

Dia mengapresiasi kepada konsumen karena sudah menunggu pengumuman harga resmi setelah dikenalkan pertama kali di IIMS 2024.

"Kami memberikan apresiasi kepada konsumen yang sudah memesan Chery Tiggo 5X dari awal. Jadi, konsumen yang sabar menunggu Chery Tiggo 5X, kami kasih harga spesial. Kami kurangi puluhan juta," kata dia di sela pengumuman harga resmi Tiggo 5X di Jakarta Selatan, Kamis (14/6).

BACA JUGA: Chery Sebut Tiggo 5x Bakal Didistribusikan Kepada Konsumen Pada Mei 2024

Dia menambahkan saat ini mobil tersebut mendapatkan sambutan yang positif.

Namun, Zeng Shuo tidak mau menyebut secara memerinci berapa mobil itu sudah laku terjual.

"Dari awal mobil ini sudah laku terjual ratusan unit," tuturnya.

Zeng Shuo menegaskan tidak akan ada penambahan lagi terkait harga spesial yang diberikan ini.

"Cukup 1.000 konsumen pertama saja yang mendapatkan harga ini," kata dia.

Selain harga, Chery akan memberikan garansi mesin 1.000.000 Km atau 10 tahun, garansi kendaraan 6 tahun atau 150.000 Km, garansi biaya jasa perawatan selama 4 tahun atau 60.000 Km, dan harga jual kembali sebesar 70% dari nilai pembelian pertama.

Chery Tiggo 5X hadir dengan desain yang elegan dan timeless, memancarkan kesan premium yang mampu mendukung gaya hidup dinamis para eksekutif dan keluarga muda yang sedang meraih kesuksesan.

Lekukan eksterior yang tegas dan aerodinamis, dipadukan sentuhan gril depan berwajah harimau menbuat SUV lima pintun itu semakin sporty.

Masuk ke interior, terdapat layar sentuh 10,25 Inci.

Compact SUV itu dilengkapi fitur pendukung keselamatan seperti 7 ADAS (Lane Departure, Blind Spot Detection, Rear Cross Traffic Alert, Adaptive Cruise Control, Front Collision Warning, Autonomous Emergency Braking, and Intelligent High-beam Control Headlamp), 6 Airbag, Electric Sunroof, dan 360° Camera.

Dari sisi mesin, Chery Tiggo 5X menggunakan mesin 1.5L VVT yang bertenaga, mampu menghasilkan 113 ps dan torsi 138 Nm, dipadukan dengan transmisi CVT yang responsif.

Kolaborasi ini memberikan performa optimal dan mendukung kestabilan dalam mengemudi, sehingga kenyamanan berkendara akan semakin terasa dan mendukung antusiasme sepanjang perjalanan. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tantang Honda WR-V, Chery Tiggo 5x Meluncur di IIMS 2024, Sebegini Harganya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler