Ciri-ciri Pemilih Cerdas Menurut Tjahjo Kumolo

Rabu, 10 Januari 2018 – 22:02 WIB
Warga menggunakan hak suaranya. Ilustrasi Foto: Ricardo/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Mendagri Tjahjo Kumolo mengajak masyarakat di 171 daerah yang menggelar Pilkada serentak 2018 menjadi pemilih yang cerdas, untuk menghasilkan pemimpin yang berkualitas.

"Ciri-ciri pemilih cerdas, mampu menggali rekam jejak calon pemimpin yang ada. Rajin mencari informasi dan mempelajari program, visi misi yang ditawarkan pada masyarakat," ujar Tjahjo di Jakarta, Rabu (10/1).

BACA JUGA: Ingat, Kada Dilarang Ganti Pejabat Selama Pilkada

Selain itu, mengedepankan rasionalitas dalam memilih. Artinya, kata mantan Sekjen DPP PDI Perjuangan ini kemudian, memilih berdasarkan penilaian yang objektif dan komprehensif tanpa dipengaruhi tekanan pihak lain.

"Perlu diketahui, pilkada merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat yang dilaksanakan berdasarkan prinsip demokrasi langsung, umum, bebas dan rahasia, sesuai Pancasila dan UUD 1945," ucapnya.

BACA JUGA: Fadli Zon: Lembaga Negara Harus Netral

Tjahjo optimistis, Pilkada 2018 bakal berlangsung dengan baik atas dukungan seluruh elemen yang ada. Baik itu masyarakat sebagai pemilik suara, partai politik, pemerintah dan penyelenggara pilkada.

"Tolok ukur sukses pilkada adalah terjaganya aspek stabilitas nasional, meningkatnya partisipasi pemilih, serta memperkuat proses persiapan untuk memeroleh kepala daerah dan wakil kepala daerah yang amanah," pungkas Tjahjo.(gir/jpnn)

BACA JUGA: 105 Daerah Belum Siapkan Anggaran Pengamanan Pilkada

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemendagri Sudah Jaring Kandidat Pj-Pjs Kepala Daerah


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler