City Menang 6-0, Dzeko Mengira 5-0

Kamis, 09 Januari 2014 – 13:17 WIB
Edin Dzeko setelah mencetak gol ke gawang West Ham United di ajang Piala Capitol One. FOTO: getty images

jpnn.com - MANCHESTER - Kemenangan Manchester City atas West Ham United dengan skor enam gol tanpa balas, Kamis (9/1) dini hari WIB menyisakan cerita lucu. Striker City, Edin Dzeko ternyata lupa skor kemenangan timnya.

Hal itu terungkap dalam sesi wawancara setelah pertandingan. Striker asal Bosnia itu terlihat alpa dengan jumlah bola yang dimasukkan City ke gawang The Hammers, julukan West Ham.

BACA JUGA: Ibra Punya Bekal Meledak di Sisa Musim

“Tidak mudah menang dengan skor 5-0 di kandang melawan sesame tim Premier League. Kami harus bermain away. Kemenangan 5-0 akan memberikan kami kepercayaan diri di leg kedua,” terang Dzeko sebagaimana dilansir laman Sky Sport, Kamis (9/1).

Dzeko mungkin masih berada dalam eforia luar biasa ketika menjawab pertanyaan wartawan. Pasalnya, Dzeko juga memiliki andil besar di balik kemenangan itu. Striker berusia 27 tahun itu mencetak dua gol.

BACA JUGA: Igbonefo Absen, Pelatih Arema Siapkan Tiga Pemain

“Gol pertama selalu penting. Mungkin setelahnya kami harus benar-benar membongkar pertahanan mereka. Sebab, mereka bertahan dengan delapan hingga sembilan pemain,” tegas Dzeko.

Kemenangan itu membuat City menjejakkan satu kakinya di partai final. The Citizens, julukan City bahkan tetap lolos ke partai pemungkas andai kalah lima gol pada leg kedua yang akan digeber 22 Januari mendatang. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Hawks Tegaskan Dominasi Atas Pacers

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ancelotti: Comeback Messi Bagus Untuk La Liga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler