Cobalah 4 Cara Mudah Ini untuk Berhenti Merokok

Kamis, 11 Juni 2015 – 13:31 WIB
afp

jpnn.com - LONDON- Banyak hal dilakukan untuk menghentikan kebiasaan merokok. Mendatangi dokter hingga menelan obat merupakan cara yang jamak dilakukan agar terhindar dari nikotin.

Padahal, ada beberapa cara sederhana untuk menghentikan kebiasaan buruk itu. Berikut cara mudah berhenti merokok seperti dilansir laman Health Me Up. (fny/jpnn)

BACA JUGA: Hiii... Ini Bahaya Berbagi Kamar Mandi Dengan Teman

1. Ginseng

Ginseng sangat efektif dalam mengurangi keinginan untuk mengisap nikotin. Biasakan mengonsumsi teh hijau yang dicampur dengan aloe vera dan ginseng dua kali sehari.

BACA JUGA: MERS Mengancam, Kemenkes Teliti Kelelawar

2. Oats

Bahan dalam oats membantu mengurangi keinginan mengisap nikotin.

BACA JUGA: Negara-Negara Tempat Wisata Prostitusi Populer di Dunia, Indonesia?

3. Koenzim Q-10

Ini adalah enzim yang diperoleh dari bahan fermentasi alami. Enzim ini merupakan antioksidan kuat. Ini tidak hanya mengurangi keinginan mengisap nikotin, tetapi juga perbaikan paru-paru yang rusak akibat merokok.

4. Minum air

Setiap kali Anda merasakan keinginan untuk merokok, segera konsumsi segelas air. Ini akan membunuh keinginan Anda untuk merokok.

 

 

 

 

 

 

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mitos dan Fakta tentang Kulit Wajah Kendur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler