Comeback Fantastis, Barito Putera Kokoh di Singgasana

Jumat, 08 Juni 2018 – 23:20 WIB
Duel Barito Putera vs Sriwijaya FC berhasil dengan skor 3-1 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat. Foto: liga-indonesia.id

jpnn.com, BANJARMASIN - Barito Putera berhasil membuat Sriwijaya FC bertekuk lutut dengan skor 3-1 (1-0) di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat (8/6) malam.

Dengan kemenangan ini, Barito Putera membuat persaingan di papan atas kembali bergelora.

BACA JUGA: Barito Putera vs Sriwijaya FC: Duel Merebut Puncak Klasemen

Jalannya pertandingan di markas tim Laskar Antsari ini cukup menarik. Tuan rumah yang bermain agresif dengan racikan taktik dari pelatih asal Brasil, Jacksen F Tiago benar-benar mampu tampil dominan.

Pada menit ke-2, Paulo Sitanggang mengancam setelah sepakannya di dalam kotak penalti meluncur deras, sayang arahnya masih sedikit melenceng dari sasaran.

BACA JUGA: Barito Putera vs Sriwijaya FC: Tuan Rumah Jangan Lengah Lagi

Sriwijaya FC kemudian membalas pada menit ke-14. Patrich Wanggai melakukan aksi individualnya, meliuk-liuk melewati bek lawan dan kemudian melepaskan tendangan. Tapi, kiper Barito Putera Adhitya Harlan bisa menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.

Setelah saling bergantian menyerang, Barito Putera mampu mengubah kedudukan menjadi 1-0 pada menit ke-34. Memaksimalkan umpan terobosan Pablo Pino, Aaron Evans lantas mengirimkan umpan lambung yang mengarah kepada Samsul Arif.

BACA JUGA: Gol Dzumafo Bawa Bhayangkara FC Menang Atas Madura United

Eks striker Timnas itu kemudian menyundul bola dengan arah yang yang sulit dijangkau oleh kiper Sriwijaya FC, Sandi Firmansyah. Skor tersebut tak berubah sampai babak pertama usai.

Pada babak kedua, Barito Putera tampil lebih kreatif dan mampu memberikan pressing ketat kepada tim tamu. Hasilnya, Pada menit ke-61 Matias Cordoba mengubah kedudukan menjadi 2-0 setelah memanfaatkan umpan dari Samsul Arif.

Kemenangan Barito semakin kentara, setelah hadiah penalti diberikan imbas dari pelanggaran yang dilakukan oleh pemain Sriwijaya FC di dalam kotak penalti. Rizky Rizaldi Poram kapten tim Barito Putera sukses mengubah skor menjadi 3-0 setelah eksekusi penaltinya menjebol gawang tim tamu.

Tapi, di masa injury time babak kedua, Sriwijaya mendapatkan hadiah penalti setelah terjadi pelanggaran di dalam kotak terlarang. Beto Goncalves, striker naturalisasi Laskar Wong Kito sukses mengeksekusinya dan mengubah skor menjadi 3-1.

Dengan kemenangan ini, Barito Putera kembali naik ke puncak klasemen Liga 1 2018 dengan 23 poin. Ini kedua kalinya Barito menduduki puncak klasemen setelah sebelumnya puncaki klasemen di pekan 11.

Hasil dari tujuh kali menang, dua kali imbang, dan empat kali kalah. Sementara itu, Sriwijaya ada di posisi ke-5 dengan 19 poin. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Barito Putera Vs Sriwijaya FC: Tim Tamu Harus Bermain Cerdas


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler