Daftar 5 Orang di Dalam Helikopter yang Hilang

Minggu, 11 Oktober 2015 – 19:19 WIB
Ilustrasi. pixabay.com

jpnn.com - JAKARTA - Sebuah Helikopter EC 130 PK-BA dikabarkan hilang kontak di Medan, Sumatera Utara, Minggu (11/10) sekitar pukul 12.23 WIB. Helikopter milik PT Penerbangan Angkasa Semesta (PAS) itu terbang dari Siparmahan, pantai barat Danau Toba Kualanamo via Pematang Siantar. 

Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Kementerian Perhubungan, JA Barata mengatakan ada lima orang dalam helikopter tersebut. Yakni seorang pilot, satu orang teknisi dan tiga orang penumpang.

BACA JUGA: Menaker Optimistis Indonesia Siap Hadapi MEA 2015

"Ada tiga orang penumpang dan dua kru," ujar Barata dalam pesan singkatnya.

Hingga saat ini kata Barata pihak otoritas bandara telah berkoordinasi dengan SAR di Medan untuk melakukan pencarian keberadaan helikopter tersebut.

BACA JUGA: Malaysia Siap Ajari Indonesia Tangani Kebakaran Hutan

"Masih dalam pencarian saat ini, belum ada perkembangan terbaru. Perkembangan lebih lanjut akan segera diinformasikan," tandas Barata. (chi/jpnn)

Berikut nama dua kru dan tiga orang penumpang dalam helikopter tersebut:

BACA JUGA: PDIP Merasa Bukan Pelopor Revisi UU KPK

1. Pilot : Capten Teguh Mulyatno.
2. Enginer: Hari Poerwantono.
3. Nurhayanto (penumpang).
4. Giyanto (penumpang).
5. Frans (penumpang).

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabut Asap Merajalela, PDIP Kerahkan Baguna


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler