Dahlan: Kesenian Roh Kehidupan Bangsa

Jumat, 14 Februari 2014 – 00:30 WIB
Dahlan Iskan dikerumuni relawan Demi Indonesia usai mengikuti debat bernegara konvensi calon presiden partai Demokrat di Grand City, Surabaya. Foto: Yessy Artada/JPNN.Com

jpnn.com - SURABAYA -- Masalah sosial budaya menjadi salah satu tema yang diusung dalam Debat Bernegara Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat yang berlangsung di Grand City, Surabaya Kamis (13/2) malam.

Peserta konvensi Calon Presiden (Capres) Partai Demokrat Dahlan Iskan, menilai kesenian harus menjadi nyawa bagi Indonesia. Menurutnya orang yang tidak mempunyai jiwa seni dalam hidupnya maka akan kaku.

BACA JUGA: KPK Kembali Sita Mobil Anggota DPRD Banten

"Memang kesenian harus jadi roh kehidupan bangsa ini, karena orang yang enggak berkesenian jiwanya kering," tutur Dahlan saat debat konvensi.

Maka itu, bekas Dirut PLN ini salut pada mereka yang tengah bekerja di luar negeri, namun masih membawa dan mengharumkan kesenian di Indonesia.

BACA JUGA: Kejagung Tangkap Buronan Asal Sibolga

"Saya salut dengan mereka yang ketika bertugas di luar negeri masih mengunggulkan seni-seni dari Indonesia, dan saya tentu akan mendorong itu. Kesenian Indonesia harus kita kukuhkan dan kita tumbuhkan," papar menteri yang ogah pakai pengawalan ini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Dahlan Iskan : Indonesia Harus Bisa Ciptakan Pahlawan Masa Kini

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Lega UU Penetapan Perppu MK Dibatalkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler