Dahlan : Siap Mundur Kapan Saja

Kamis, 20 Oktober 2011 – 05:18 WIB

JAKARTA - Acara serah terima jabatan menteri BUMN dari Mustafa Abubakar kepada Dahlan Iskan berlangsung akrab dan penuh kekeluargaanDahlan Iskan mengatakan, ketika menjadi menteri BUMN, Mustafa adalah pembimbing dan atasan yang baik bagi dirinya saat menjabat sebagai dirut PLN

BACA JUGA: Tetapkan Pulau Lereklerekan Milik Sulbar, Mendagri Siap Digugat



"Saya menganggap Pak Mustafa tetap menjadi menteri BUMN, saya ini kadernya saja," ujarnya disambut tepuk tangan sekitar 60 pejabat Kementerian BUMN dan direksi BUMN yang hadir di Kantor Kementerian BUMN kemarin (19/10)


Dengan gaya khas setelah baju putih lengan panjang yang digulung sampai siku, celana hitam, dan sepatu kets hitam, Dahlan bercerita bahwa sebenarnya sudah berusaha keras untuk menolak penunjukannya sebagai menteri BUMN

BACA JUGA: Hakim Tipikor Usut Peran Bendahara PAN



Menurut Dahlan, sebenarnya ingin segera menuntaskan pekerjaan di PLN, sehingga bisa pensiun pada 2012 nanti
"Saya ingin jadi orang bebas

BACA JUGA: Putuskan Berhala Milik Jambi, Mendagri Didemo

Sebab, bagi saya, kebahagiaan tertinggi adalah bisa menjadi orang bebas, punya istri, anak, cucu...dan punya uang," katanyaPara hadirin pun tak kuasa menahan tawaBahkan tiga mantan menteri BUMN yang hadir, Mustafa Abubakar, Sofyan Djalil, dan Sugiharto, tampak ikut tertawa lepas

Dahlan kemudian bercerita, dirinya sebenarnya sudah siap berlibur ke Eropa selama beberapa hari dan baru akan kembali ke Indonesia ketika proses reshuffle kabinet usai"Saya sudah mau boarding, sebentar lagi naik pesawat, tas juga sudah masuk bagasi, saya ditelepon dari IstanaYa sudah, liburannya batal," ceritanya

Menurut Dahlan, akhirnya dia tak kuasa menolak permintaan Presiden SBY agar dia menggantikan Mustafa Abubakar yang kondisi kesehatannya kurang baik setelah terkena serangan jantung dan sempat sebulan dirawat di Singapura

Karena itu, usai penunjukan, Dahlan pun bertandang ke rumah Mustafa Abubakar"Saya kaget, ternyata Pak Mustafa sangat sehatWajahnya cerah, badannya langsing, tegap, dan bicaranya sangat terstrukturJadi, sama sekali tidak benar kalau ada isu yang mengatakan Beliau terkena strokeKarena itu Pak Mustafa, semoga Bapak segera sehat 100 persen, menjadi menteri lagi, saya siap mundur kapan saja," ujarnya yang kembali disambut tepuk tangan riuh para hadirin

Terkait kebijakan, Dahlan berjanji akan memberikan keleluasaan yang lebih besar bagi para direksi BUMN untuk melakukan aksi-aksi korporasi"Intervensi dari kementerian harus dikurangiPara direksi BUMN itu sudah pintar-pintarJadi, silakan bekerja dengan baik," katanya

Dalam sambutannya, Mustafa mengatakan, Dahlan adalah sosok yang tepat untuk menduduki kursi menteri BUMN"Saya yakin, dengan kreasi-kreasi dan keberanian untuk melakukan terobosan, Pak Dahlan bisa membawa BUMN menjadi lebih baik," ujarnya

Usai acara, Dahlan terlihat bercengkerama dengan para direksi PLNDahlan kemudian meninggalkan kementerian BUMN dengan menggunakan mobil pribadinya, L 1 JP, untuk makan siang bersama para direksi PLN(owi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemendagri Sesalkan Mutasi dengan Impor Pejabat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler