jpnn.com - JAKARTA -- Polisi tengah mendalami motif tewasnya Kepala Departemen Staf Pengembangan Bisnis PT Pembangunan Jaya Ancol Pirsa Gautama, di ruang jemuran rumahnya, di Pondok Bambu, Jakarta Timur, Rabu (6/11) sekitar pukul 13.30.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto mengatakan, saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan. "Masih diselidiki terkait gantung diri yang dilakukannya," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Kamis (7/11).
BACA JUGA: Polisi Jemput Paksa Anak Buah Adiguna
Dijelaskan Rikwanto, polisi tengah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara serta mengumpulkan keterangan dari para saksi. "Saksi dari kelurga, tetangga, saudara-saudaranya sedang dilakukan proses pemeriksaan," ujarnya.
Polisi, ia menambahkan, juga masih menggali informasi apakah sebelum ditemukan gantung diri Pirsa mempunyai beban permasalahan. "Kita masih menggali apakah masalah kantor, atau masalah keluarga," ujarnya.
BACA JUGA: Penyiram Air Keras Mahasiswi Binus Dibekuk di Pontianak
Seperti diketahui, Pirsa ditemukan tewas tergantung dalam lilitan kabel listrik di lantai dua ruang jemur rumahnya, di Duren Sawit, kemarin. Belum jelas motif gantung diri yang dilakukan Pirsa ini. (boy/jpnn)
BACA JUGA: Dalam 7 Bulan, 391 Motor Hilang di Samarinda
BACA ARTIKEL LAINNYA... WNA Inggris Tewas di Kamar Mandi
Redaktur : Tim Redaksi