Daniel Mananta Ingatkan Pentingnya Punya Sertifikat HKI

Senin, 25 Juli 2016 – 15:33 WIB
Founder dan CEO Damn! I Love Indonesia Daniel Mananta. FOTO: Andrea Gilang/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Founder dan CEO Damn! I Love Indonesia Daniel Mananta menyatakan, sertifikat Hak Kekayaan Intelektual (HKI) sangat penting untuk dimiliki oleh pengusaha kreatif. Pasalnya, dengan memiliki sertifikat HKI bisa melindungi hak cipta produk yang dibuatnya.

Awalnya Daniel menceritakan mengenai pengalamannya mendapat penghargaan dari Wakil Presiden Jusuf Kalla sebagai perusahaan inovatif yang punya HKI.

BACA JUGA: Ayo Pengusaha Kreatif, Ada Sayembara Berhadiah Rp 1 Miliar

Dalam pidatonya, Jusuf Kalla mengatakan, seorang pengusaha kreatif harus memproteksi produk yang dihasilkan dengan hak cipta.

Daniel mengaku, ‎pernah mengalami produknya bermerek Damn! I Love Indonesia ditiru oleh negara lain. Bahkan, ia sempat menyambangi negara tersebut untuk memperlihatkan sertifikat HKI miliknya.

BACA JUGA: Kenali Produk Asuransi Terbaru Sinarmas

"Beberapa tahun silam pernah lihat Damn! I Love Singapore di toko ‎suvenir Singapore di Merlion. Tim gue ke sana kasih lihat sertifikat HKI punya kami. Mereka bilang 'Kami enggak akan produksi lagi'," kata Daniel dalam acara peluncuran The Big Start Indonesia di kawasan Thamrin, Jakarta, Senin (25/7).

Itu sebabnya, Daniel yang merupakan salah satu juri The Big Start Indonesia, menyatakan, sangat penting untuk mempunyai sertifikat HKI. "Bekingan luar biasa dari HAKI kalau dapat sertifikat HKI," ungkapnya.(gil/jpnn)

BACA JUGA: 3 Keuntungan Bila Jokowi Bentuk Badan HAKI

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indonesia Timur Butuh Pelabuhan Ekspor Impor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler