Darmawati Kelelahan Jalani Pemeriksaan Maraton

Selasa, 24 Maret 2009 – 21:26 WIB

JAKARTA — Tersangka kasus dugaan suap dalam rencana proyek pembangunan dermaga dan bandara di Indonesia timur, Abdul Hadi Djamal dan Darmawati Dareho kembali menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (24/3)Dramawati mengaku kelelahan setelah diperiksa secara maraton oleh KPK.

“Memang melelahkan dua hari berturut-turut diperiksa

BACA JUGA: CPNS Lulusan SMA Hanya Untuk Daerah Pemekaran

Tapi saya enjoy saja menjalaninya karena biar bagaimana pun proses hukum harus kita hormati,” kata Wati yang dihubungi via telepon usai pemeriksaan, Selasa (24/3).

Menghadapi pemeriksaan maraton ini, mantan pejabat eselon III di Departemen Perhubungan ini mengaku selalu menjaga staminanya dengan mengonsumsi vitamin
”Setiap hari saya selalu minum vitamin biar tidak drop,” cetusnya.

Pernyataan Wati ini dibenarkan kerabat dekatnya

BACA JUGA: Putusan Arbitrase Newmont Masih Simpang-siur

”Sekarang Wati lebih tenang dan santai
Apalagi kami selalu mendampinginya

BACA JUGA: MK Pulihkan Hak Politik Mantan Napi

Kalau mau makan apa, pasti kita bawakan,” kata perempuan bertubuh sedang ini yang minta namanya tidak dibeber di media.

Lebih lanjut dikatakan, pihak keluarga hanya meminta Wati menjawab pertanyaan apa adanya, jangan sampai menyembunyikan sesuatu”Kalau tahu, kami pesan harus dijawab jangan disimpanKeluarga besar juga selalu menyertainya dengan doaPuji Tuhan, Wati tidak mengalami depresi dan lebih kuatSekarang dia tambah rajin berdoa dan menyerahkan semuanya pada Tuhan,” tuturnya.

Sementara itu Jubir KPK Johan Budi SP yang dihubungi membenarkan Wati kembali diperiksa Selasa (24/3) untuk dimintai keterangannya lebih lanjut”Selain menghadirkan sejumlah saksi, tersangkanya terus kita periksa,” pungkasnya(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Kembalikan Rp 4,5 Miliar ke KPK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler