Delegasi Indonesia Promosikan World Cadet Games 2018

Rabu, 13 April 2016 – 11:09 WIB
Delegasi Conseil International du Sport Militaire (CISM) Indonesia pada siding hari kedua CISM Asia Meeting ke-4 di Hotel Discovery Kartika Plaza, Kuta, Bali, Selasa (12/4/2016), mempromosikan kejuaraan World Cadet Games 2018. FOTO: Puspen TNI for JPNN.com

jpnn.com - DENPASAR – Delegasi Conseil International du Sport Militaire (CISM) Indonesia pada sidang hari kedua CISM Asia Meeting ke-4 di Hotel Discovery Kartika Plaza, Kuta, Bali, Selasa (12/4/2016), mempromosikan kejuaraan World Cadet Games 2018.

Perwakilan delegasi Indonesia Lettu Inf Ade Mufti Kusuma dalam paparannya menyampaikan bahwa KOMI (Komite Olahraga Militer Indonesia) akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Cadet Games ke-3 tahun 2018 di Akademi Militer Magelang dan Akademi Angkatan Udara.

BACA JUGA: Inilah Wajah Perompak Kapal di Selat Malaka

Adapun jenis olahraga yang dipertandingkan di Akademi Militer Magelang yaitu Track and field, Orienteering, dan Military Pentathlon meliputi: Shooting, Obstacle Running, Obstacle Swimming, Cross Country, Throwing dan Obstacle Relay Race. Sedangkan untuk pertandingan yang dilaksanakan di Akademi Angkatan Udara adalah Volleyball, Swimming dan Badminton.

Pada sesi selanjutnya, paparan dari Delegasi Korea disampaikan oleh Letkol Lee Jang Hoo tentang evaluasi pelaksanaan CISM World Games ke-6 tahun 2015. Sementara delegasi negara Oman, Letkol Al Jabri Khalid menyampaikan tentang penyelenggaraan Asian Football Qualifikasi 2017.

BACA JUGA: KPK Juga Garap Staf Khusus Ahok di Kasus Suap

Sesi selanjutnya paparan dari Negara United Arab Emirates disampaikan oleh Letkol Abdulnasser Khalid terkait perkembangan Orienteering Negara United Arab Emirates dan menyarankan pertandingan Orienteering dapat dilaksanakan antar negara di kawasan Asia.

Kepala Humas KOMI, Kolonel Laut (P) Sultan Janieb mengatakan pada hari ketiga, Rabu 13 April 2016 diagendakan voting untuk membuat rekomendasi proposal dan keputusan hasil pertemuan pada sidang ke-4 CISM Asia di Bali.(fri/jpnn)

BACA JUGA: Bang Sanusi Disuap, KPK Periksa Aguan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiba di KPK, Cuma Aguan Lempar Senyum


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler