Detik-detik Pengemudi Motor Yamaha R15 Terlindas Bus TransJakarta di Jakpus, Mengerikan!

Minggu, 13 Maret 2022 – 11:09 WIB
Bus TransJakarta melindas motor Yamaha R15 di Jalan MH Thamrin, pengemudi motor tewas di tempat. Ilustrasi Foto: dok JPNN/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Kecelakaan maut kembali terjadi di Jalan MH Thamrin, tepatnya depan Gedung Sinar Mas Land, Jakarta Pusat pada Minggu (13/3) sekitar pukul 06.10 WIB.

Insiden tersebut melibatkan Bus TransJakarta dengan nopol B-7187-UGA dikemudikan R dengan sepeda motor Yamaha R15 bernomor polisi B-3632-ELJ dikemudikan M.

BACA JUGA: Tanda Jaga Jarak Dicopot, TransJakarta Kembali Angkut Penumpang 100 Persen

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Jamal Alam mengatakan insiden itu mengakibatkan pengendara motor mengalami luka parah, hingga tewas di lokasi kejadian.

"Mengalami luka pada bagian pinggang dan kaki hingga meninggal dunia di TKP," kata Jamal dalam keterangannya, Minggu.

BACA JUGA: Ruben Bersama Temannya Ditangkap Polisi, Ternyata Ini Kasusnya

Jamal mengatakan insiden bermula dari motor yang dikemudikan M melaju dari arah utara ke selatan di Jalan MH Thamrin.

Tiba di depan Gedung Sinar Mas Land diduga kehilangan kendali terhadap kendaraannya hingga terjatuh.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Detik-Detik Teroris Beraksi, Jaksa Agung Beri Peringatan Keras, 2 Jenderal TNI Mendampingi

Saat bersamaan Bus TransJakarta dikemudikan S melaju di sebelah kanan.

"Korban M jatuh ke kanan hingga tubuhnya masuk ke kolong bus dan terlindas roda kiri belakang," kata Jamal.

Jamal mengatakan sebelum dievakuasi korban berada di belakang roda kiri bus dan meninggal dunia di TKP.

"Jenazah dikirim ke RSCM Jakarta Pusat," kata Jamal. (cr3/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengerikan, Rusia Jatuhkan Bom di Rumah Sakit Bersalin


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler