BOGOR--Polemik pembangunan rumah ibadah Gereja Kristen Indonesia (GKI) di Jalan KH Abdullah bin Nuh, menjadi pusat perhatian duniaKemarin, Moderator Pusat Dewan Gereja-gereja Sedunia (DGD), Walter Atlman mengunjungi rumah ibadah yang disegel Pemerintah Kota Bogor tersebut.
Dalam kunjungannya, sekitar 50 personel kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bogor, berjaga di lokasi yang sebelumnya terjadi bentrok antara umat GKI dan anggota Satpol PP, yang mengakibatkan Kepala Satpol PP Bambang Budiyanto pingsan akibat bogem mentah.
Dalam kunjungannya selama 20 menit itu, Walter Atlman menyatakan solidaritas dari seluruh gereja anggota DGD kepada jemaat GKI Taman Yasmin.
Walter yang datang dari Brazil itu mengaku, selama ini telah menerima laporan diskriminasi yang terjadi pada GKI Yasmin
BACA JUGA: Atasi Tawuran, Pemprov Bidik Komunitas Warga
Hal tersebut seiring dengan perhatian besar lembaga-lembaga HAM (hak asasi manusia) dunia seperti Human Rights Watch, Amnesty International Uni Eropa dan Komisi Tinggi HAM PBB“Solidaritas ini merupakan bagian dari komitmen tak tergoyahkan dewan gereja sedunia untuk menghormati semua keyakinan dan praktik keagamaan, terutama ibadah, dari semua agama di dunia,” ujar Walter kepada wartawan kemarin pagi.
Walter juga berharap, diskriminasi gereja segera berakhir tanpa menggunakan sedikit pun kekerasan dan diselesaikan dengan berlandaskan kasih dan keadilan pada semua umat manusia.
Tak hanya itu, Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden SBY, harapnya, harus dapat menunjukkan contoh yang baik agar menjadi rujukan masyarakat dunia
BACA JUGA: Satpol PP Jaktim Tertibkan Spanduk Liar
“Kami harap pemerintah daerah bisa menerapkan keputusan Mahkamah Agung tersebut,” jelasnyaSetelah meninjau lokasi GKI Yasmin, DGD berencana menyurati gereja-gereja lain di Indonesia untuk sekadar bertukar pendapat ataupun berbagi pengalaman
BACA JUGA: DPRD DKI Minta Program e-KTP Diperpanjang
Upaya tersebut dilakukan agar kasus serupa tak kembali terjadi di lokasi lainNamun, sebelum meninggalkan tempat, mereka melakukan doa bersama jemaat di depan GKI(ico)BACA ARTIKEL LAINNYA... Pakai Solar, Feeder Busway Langgar Pergub
Redaktur : Tim Redaksi