jpnn.com - CIKARANG PUSAT – Ahmad Dhani tak menyian-nyiakan jaringannya di dunia hiburan, khususnya musik, untuk memenangkan Pilkada Kabupaten Bekasi 2017. Seperti diketahui, pentolan band Dewa 19 itu diusung Gerindra dan PKS sebagai calon wakil bupati mendampingi Sa'dudin.
Ketua Tim Pemenangan Sa`duddin-Ahmad Dhani (SAH) Mustakim memastikan kehadiran artis-artis dari Manajemen Cinta di bawah asuhan Ahmad Dhani dalam kampanye pada 24 Oktober mendatang. Artis-artis dimaksud antara lain Mulan Jameela, Al, El, Dul, dan The Virgin dan lainnya.
BACA JUGA: Politikus PDIP Kritik Dua Putusan MK Soal Pilkada Ini
“Semua artis di bawah Dhani pasti mendukung. Al, El, dan Dul pasti bakal hadir mengkampanyekan ayah mereka,” ujar Mustakim, Kamis (6/10).
Meski Dhani lebih berpengalaman dan punya banyak stok artis, pria asal Surabaya, Jawa Timur, itu tak sendiri. Pesaing-pesainya pun tak mau ketinggalan menyiapkan jajaran artis untuk mendukung kampanye mereka.
BACA JUGA: Cinta Ahok Diperebutkan, Ketua PDIP Bilang Begini...
Ketua Tim Pemenangan Meilina Kartika Kadir-Abdul Kholik (MENARIK), Waras Warsito menyatakan, tak mau kalah menampilkan artis di kampanye jago usungan PDIP, PKB, PBB, PPP.
Satu di antara artis yang pasti bakal ikut tampil dalam kampanye nanti adalah Rieke Dyah Pitaloka yang juga anggota DPR RI dari Kabupaten Bekasi.
BACA JUGA: Kalau Saya Terpilih, Semua Kecamatan di DKI Harus Ada Pusat Kewirausahaan
“Bu Rieke ini juga magnet buat suara. Udah gitu Dapilnya juga. Diminta atau tidak sudah pasti turun, berikut juga banyak artis lain lah. Pasti lah akan kita libatkan,” ujar Waras yang juga Bendahara DPD PDI Perjuangan Jawa Barat itu.
Sementara Ketua Tim Pemenangan Pasangan Neneng Yasin-Eka Supriatmaja (Neneng YES), Kardin mengungkapkan, sejumlah nama-nama artis sedang digodok pihaknya untuk tampil dalam kampanye jago pasangan Golkar, PAN, Nasdem, Hanura, dan PPP.
’’Mungkin juga Zaskia Gotik di antara nama-nama itu,” katanya.
Sayangnya kemewahan serupa tak dimiliki dua pasangan calon dari jalur perseorangan alias independen, Obon Tabroni-Bambang Sumaryono (Obama) dan Iin Farihin-Mahmud Al-Hafidz (Imam). Kedua kubu itu sampai sekarang sama sekali tak akan menggunakan artis dalam kegiatan kampanye.
Sekretaris Obon Tabroni Center Andi Superi mengatakan, pihaknya akan memaksimalkan sumber daya (resource) yang ada di internal tim relawan. Karena, menurut dia, tahapan tersebut merupakan ajang untuk rekan-rekan relawan untuk bagaimana menarik massa.
“Campaign kita kayaknya tidak akan menggunakan konsep yang begitu (tampilkan artis) sejauh ini. Kita akan lebih banyak menggunakan resource teman-teman relawan lah, karena kita dibesarkan oleh relawan,” ucapnya.
Terpisah, Ketua Tim Pemenangan Pasangan IMAM, Erman Ahmad mengatakan, pihaknya masih belum mempersiapkan hal itu karena masih menunggu bagaimana peraturan kampanye dari KPU.
“Sementara kita belum ada, karena masalah seperti apa kampanye dan perencanaan kampanye kita belum mateng karena kita menunggu regulasi dari KPU,” ucapnya. (neo/dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Harus Lebih Mencintai Warga DKI ketimbang Golkar
Redaktur : Tim Redaksi