Diduga Aniaya Siswa, Kepsek di Bungo Dilaporkan ke Polisi

Jumat, 09 November 2018 – 14:25 WIB
Penganiayaan. Ilustrasi: JawaPos.Com

jpnn.com, MUARA BUNGO - Kepala sekolah MTS Negeri Simpang Babeko Kabupaten Bungo, Jambi dilaporkan ke polisi karena menganiaya empat siswanya pada Rabu (7/11) lalu.

Keempat korban masing-masing adalah M. Fiki Firdiansyah, Bagus, Budi dan Indra. Masalah ini dilaporkan oleh orang tua M. Fiki Firdiansyah.

BACA JUGA: Ini Empat Pelaku yang Menghancurkan Musala dan Aniaya Warga

Kepada sejumlah wartawan, M. Fiki mengatakan, kejadian itu bermula saat dirinya bersama tiga orang temannya meminjam bola kasti untuk bermain. Setelah main, bola kasti tersebut langsung dikembalikan.

"Tidak lama setelah dikembalikan, kami dipanggil kepala sekolah. Lalu kepala sekolah menuduh kami membocorkan bola kasti yang dipinjam. Padahal bola itu sudah bocor dari hari Sabtu lalu," ucap Fiki.

BACA JUGA: Tersinggung, 2 Pemuda Hajar Teman Sendiri

Kepala sekolah tersebut tidak mau menerima alasan yang disampaikan. Dia meminta agar Fiki bersama temannya mengganti bola tersebut sebesar Rp 5000 per orang.

“Setelah itu tangan kami berempat dipukul kepala sekolah pakai kayu. Akibat dari pemukulan itu tangan saya sangat merasa sakit karena keseleo,” tutupnya.

BACA JUGA: Sekelompok Pemuda Bacok Warga Medan Johor Hingga Tewas

Sementara itu, Firdaus, ayah korban mengatakan, sebelum melaporkan masalah ini ke Polsek, dirinya bersama anaknya sudah ke Kemenag Bungo. Hanya saja Kakan Kemenag Bungo tidak berada di kantor.

“Kita menuntut agar ada pertanggungjawaban atas perbuatannya. Setelah ini, kami juga akan membuat laporan pada pihak Kepolisian agar diproses secara hukum,” pungkasnya.

Kanit Reskrim Polsek Babeko, Ipda Siswanto mengakui adanya laporan dari orang tua siswa terkait penganiayaan yang dilakukan Kepsek MTSN Simpang Babeko. Kata Dia, kasus ini masih dalam proses penyelidikan.

“Memang benar, yang melaporkan orang tua siswa. Terlapornya kepala sekolah MTSN Babeko atas nama H. Mahyudin. Nanti akan kita panggil dan periksa dulu terlapornya," ucap Iptu Siswanto.

Namun sayangnya, Mahyuddin sejauh ini belum berhasil dikonfirmasi. Hanya saja, Kepala Kemenag Bungo, Hasbi mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan surat pemanggilan Kepsek tersebut. Dikatakannya, akan dilakukan BAP secepatnya.

"Hasil BAP nya nanti akan dilaporkan ke Kantor Kanwil Jambi untuk ditindaklanjuti. Nanti pihak Kanwillah yang akan memberikan sanksinya. Kalau soal ganti bola, seharuanya ada dana BOS ," ucap Hasbi. (ptm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Zulham Pukul Ibu Pakai Martil Lantaran Tolak Beri Uang


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler