Diego Lopez Tegaskan tak Punya Masalah Dengan Casillas

Senin, 11 November 2013 – 19:29 WIB

jpnn.com - MADRID - Kehadiran Diego Lopez membuat karir Iker Casillas di Real Madrid berada di titik nadir. Casillas harus rela selalu menjadi penghangat bangku cadangan ketika Los Blancos, julukan Madrid menjalani pertandingan di La Liga.

Tak heran, banyak kabar menyebutkan kedua kiper tersebut tak memiliki hubungan yang harmonis. Namun, Lopez membantah semua hal itu. Kiper berusia 32 tahun itu mengaku tak punya masalah pribadi dengan Casillas.

BACA JUGA: Alonso Terancam Absen di Seri Amerika

"Saya membantah semua rumor tersebut. Pemberitaan itu tidak masuk akal. Saya kenal Casillas sejak saya masih berusia 18 tahun. Saya selalu punya hubungan yang baik dengannya," terang Lopez sebagaimana dilansir laman Football Espana, Senin (11/11).

Alih-alih memiliki hubungan buruk, Lopez justru mengaku senang memiliki pesaing seperti Casillas. Menurutnya, keberadaan kiper sekelas Casillas selalu membuatnya terpacu untuk menunjukkan kemampuan terbaik.

BACA JUGA: Messi Diyakini Bakal Hijrah ke Premier League

"Sangat indah bisa bersaing dengan kiper seperti Casillas. Kami selalu memberikan kemampuan terbaik untuk mendapat kepercayaan," tambah Lopez.

Selain membahas hubungannya dengan Casillas, Lopez juga membicarakan progres yang ditunjukkan Madrid. Menurutnya, Madrid sudah kembali ke trek yang benar.

BACA JUGA: Muenchen Cetak Rekor Laga Tanpa Kalah Terlama di Bundesliga

"Kami tahu bahwa mengadopsi ide Ancelottu selalu menjadi sebuah pertanyaan. Tapi, sedikit demi sedikit kami bisa bermain seperti yang diinginkan pelatih," tegas Lopez. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ibra Dinilai Lebih Baik Dari Ronaldo dan Messi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler