Dihantam Ombak, KRI Kupang Tenggelam

Senin, 09 Februari 2009 – 12:45 WIB
SURABAYA - Kapal perang TNI AL KRI Kupang tenggelam di sekitar bui lima, utara Pulau Madura sekitar 17 mil dari Tanjung Perak Surabaya Sabtu 7 Februari laluKapal perang buatan PT PAL 31 tahun silam berikut 22 ABK nya tersebut tenggelam akibat hantaman ombak setinggi empat meter lalu bocor.
 
Seluruh ABK berhasil diselamatkan kapal perang lainnya yang tengah berpatroli di sana

BACA JUGA: PDIP-Gerindra Tegaskan Kritik ke Pemerintah Bukan Fitnah

"Kapalnya sengaja dikandaskan karena bocor," tutur Kadispen Koarmatim Letkol Laut Toni Syaiful.
 
Saat itu KRI Kupang yang bernomor lambung 582 bermaksud mengevakusi kapal kecil yang tenggelam di kawasan tersebut
ABK kapal kecil naas itu sudah diselematkan kapal niaga Australia yang tengah melintas di sana.
 
KRI Kupang yang tengah melakukan patroli rutin berniat menjemput ABK kapal kecil tadi

BACA JUGA: Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Cawapres Demokrat

Tapi naas bagi KRI jenis LCU (Landing Craft Utillity) yang dikomandani Kapten Laut (P) Suyadi tadi

 
Gelombang setinggi empat meter menghantam

BACA JUGA: SBY Sebut Pengkritiknya Tebar Fitnah

Kapal yang panjangnya 36,27 meter dengan lebar 9,7 meter dan bobot mati 370 ton itu berniat putar haluanSayangnya, saat itu pula buritannya dihantam ombak besar dan bagian belakang kemasukkan air
 
Dengan bantuan KRI Sri yang kebetulan berpatroli di dekatnya, ABK KRI Kupang berhasil menyelamatkan diri dan perlengkapan kapalDan KRI tua itu pun sengaja ditenggelamkan"Kalau tidak, akan lebih beerbahaya lagi," papar Syaiful
 
KRI Kupang tak berarti tenggelam sama sekaliPagi kemarin nelayan yang melintas di dekat lokasi masih melihat separo badan kapal(din/ruk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Posko Partai Gerindra Dirusak, Kader Dipukuli


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler