Dipolisikan Henry Surya, Alvin Lim Kirim Surat Begini ke Bareskrim

Minggu, 11 September 2022 – 20:22 WIB
Alvin Lim. Foto: Antaranews

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri telah menjadwalkan pemeriksaan terhadap Alvin Lim sebagai tindak lanjut atas laporan yang dilayangkan Henry Surya.

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Nurul Azizah mengatakan sedianya penyidik menjadwalkan pemeriksaan terhadap Alvin Lim pada Senin (12/9) besok.

BACA JUGA: Tak Terima Dijemput Paksa, Alvin Lim Sebut Hakim Bohongi Publik

Namun, Alvin Lim memohon agar proses hukum tersebut digeser ke tanggal 19 September mendatang.

"Saudara Alvin Lim mengirimkan surat penundaan untuk memberikan keterangan pada Senin, 26 September 2022," kata Nurul dalam keterangan tertulisnya, Minggu (11/9).

BACA JUGA: Disidang Lagi, Alvin Lim Bakal Mengadu ke Komnas HAM dan Gugat Kejagung

Perwira menengah Polri itu mengatakan bahwa dalam kasus ini penyidik telah memeriksa tiga orang ahli, yakni untuk bidang bahasa, ITE, dan pidana.

"Kegiatan penyelidikan yang telah dilakukan melaksanakan permintaan keterangan terhadap tiga orang saksi ahli," ujar Nurul.

BACA JUGA: Alvin Lim Mengaku Sakit, Hakim PN Jaksel Perintahkan Jaksa Jemput Paksa

Dalam kasus ini, pihak Bareksrim telah menyita sejumlah barang bukti.

Di antaranya, satu buah flashdisk yang berisi video unggahan dari akun YouTube LQ Lawfirm. (cr3/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler