JAKARTA -- Direktur Jenderal Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kemendagri, Ayip Muflih menjelaskan, dalam tiga tahun terakhir ini, dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) yang digulirkan ke masing-masing kecamatan nilainya dalam kisaran Rp1 miliar hingga Rp3 miliar per tahunJika dirata-rata, per kecamatan mendapat Rp1,7 miliar per tahun.
Untuk 2011 ini ada 5020 kecamatan yang mendapat kucuran dana PNPM, dengan total dana sekitar Rp10 triliun. Dijelaskan Ayip, berdasarkan hasil kajian tim independen, program ini bisa melaju cepat jika semua kecamatan mendapat Rp3 miliar per tahun
BACA JUGA: Delapan Gubernur Terima Penghargaan PNPM
"Jika keuangan negara memungkinkan, nanti per kecamatan Rp3 miliar," ujar Ayip kepada wartawan di sela-sela acara Rakornas Sosialisasi PNPM di sebuah hotel di Jakarta, Rabu (27/4).Dia menjelaskan, jika satu kecamatan mendapat Rp3 miliar per tahun, maka dalam tiga tahun di kecamatan itu bergulir dana PNPM Rp9 miliar
BACA JUGA: Penetapan Formasi CPNS Tetap Mei
Jadi dana tak kembali ke pusat," terangnya.Ayip mengakui memang ada penyelewengan
BACA JUGA: Tersangka Penyuap Sesmenpora Bekerja Pada Politisi
"Tapi tetap tak kita tolerensi," imbuhnyaDi acara tersebut, Wakil Presiden (Wapres) Boediono mengaku mendapat laporan adanya penyelewengan dana PNPMMantan Menko Perekonomian itu meminta bupati/walikota menindak tegas aparatnya yang menilep uang yang seharusnya dinikmati rakyat itu(sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahfud: NII Tidak Berdiri Sendiri
Redaktur : Tim Redaksi