Disatroni Maling, Bengkel AC Rugi Ratusan Juta

Senin, 14 November 2016 – 10:09 WIB
Ilustrasi. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - SURABAYA-Sebuah bengkel AC (air conditioner) mobil di Jalan Raya Manyar 20 Surabaya dibobol maling.

Pelaku menggasak seperangkat alat bengkel yang diduga bernilai ratusan juta rupiah.

BACA JUGA: Teganya..Belum Siap Punya Momongan, Bayi Dibuang

Kanitreskrim Polsek Gubeng AKP I Made Wassa menduga pelaku lebih dari satu orang.

Kesimpulan itu berdasar barang-barang yang dicuri. Yakni, berbagai onderdil AC, alat pengisi freon, dan kompresor.

BACA JUGA: Jadi ini Dia Bandit Spesialis Rumah Kosong

''Kalau satu orang, mustahil. Sulit bawanya,'' katanya.

Ditengarai, pelaku menggunakan pikap atau truk untuk mengangkut.

BACA JUGA: Disekap, Kepala Diinjak-injak Lalu Dibuang

Sampai saat ini, korban belum melapor ke Polsek Genteng.

Perwira dengan balok tiga di pundak itu mengetahui pembobolan bengkel AC tersebut setelah ditelepon salah satu radio yang dilapori korban.

''Kami sudah melakukan penyelidikan. Benar, ada pembobolan,'' jelas Made. (rid/c14/fal/flo/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dicerai Istri, Residivis Curanmor Jadi Predator Seksual


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler