Ditemukan Jenazah Korban AirAsia Kelima di Sulbar

Jumat, 30 Januari 2015 – 18:49 WIB
Ditemukan Jenazah Korban AirAsia Kelima di Sulbar. Foto JPNN.com

jpnn.com - MAJENE - Penemuan jenazah korban AirAsia QZ8501 di pesisir Sulawesi Barat terus bertambah. Satu lagi, jasad ditemukan oleh masyarakat setempat pada Jumat (30/1) sekitar pukul 05.00 Wita di Desa Soreang Palipi, Kecamatan Banggae, Majene.

"Betul ada lagi penemuan jenazah. Saat ini sementara proses identifikasi di RSUD Majene," kata Kapolres Majene, AKBP Muh Ridwan seperti yang dikutip JPNN dari Arajang, Jumat (30/1).

BACA JUGA: Pertemuan Jokowi-Prabowo Dianggap Tamparan Bagi KIH

Temuan jenazah ini merupakan yang kelima. Sebelumnya, dua jasad ditemukan di Luaor dan Salewang Pamboang. Sedangkan dua lainnya ditemukan di Kecamatan Tubu Sendana.

Ridwan menjelaskan jasad kelima ini sangat sulit dikenali. Itu karena kondisi jenazah tidak utuh lagi. Di tubuh korban melekat celana panjang warna abu-abu, namun tidak ditemukan identitas. (awa/jpnn)

BACA JUGA: Salurkan Dana Desa, Menteri DPDTT Surati Kepala Daerah

BACA JUGA: Ini 11 Terpidana Mati yang Grasinya Ditolak Presiden Jokowi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mangkir Pemeriksaan KPK, Budi Gunawan Bisa Dipidana


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler