NAHDLATUL Ulama (NU) di DKI berada diambang perpecahanTanpa alasan jelas, Pengurus Wilayah (PW) NU DKI Jakarta akan mereshuffle kepengurusan Pengurus Cabang (PC) NU Jakarta Selatan berdasarkan surat mosi tidak percaya dari Majelis Wakil Cabang (MWC) NU se-Jakarta Selatan
BACA JUGA: Camat Ikut Bakar Sarang Esek-esek
Namun surat MWCNU se-Jakarta Selatan itu oleh PCNU Jakarta Selatan dianggap tidak sah
BACA JUGA: Moratorium Ganjal Proyek 7 Mal
Lantaran surat tersebut, Pengurus Besar NU menginstruksikan PWNU DKI Jakarta membentuk tim caretaker“Kenyataannya, tujuh MWCNU se-Jakarta Selatan menolak caretaker dan mendukung pengurusan saat ini hingga akhir jabatan, yakni hingga 2014,” ujar Ketua PCNU Jakarta Selatan Abdul Rozak Alwi usai menggelar rapat koordinasi dengan seluruh MWCNU se-Jakarta Selatan.
Menurut dia, telah terjadi kesalahpahaman antara PWNU yang dipimpin Ketua Umum Djan Farid dengan PCNU Jakarta Selatan
BACA JUGA: Hari Ini, Festival Sunda Kelapa Digelar
“Kami minta PBNU bersikap tegas atas persoalan iniSebab tidak sah sesuai mekanisme AD ART,” tandas Abdul Rozak.Ia mengungkapkan, hingga kini PWNU DKI Jakarta tidak menindaklanjuti upaya komunikasi yang diminta PCNU Jakarta SelatanKendatipun tidak menutup kemungkinan pihaknya menempuh langkah hukum“Walaupun kami hindari dulu upaya hukum,” imbuhnya.
Ketika ditanyakan apakah kondisi itu terjadi lantaran sikap politik kader NU Jakarta Selatan menjelang Pilkada 2012, Abdul Rozak menegaskan, pihaknya tidak menganggap demikian“Kami tidak ikut politik praktisTerlalu cepat kalau ke arah sanaKPU saja belum menetapkan calon gubernur,” katanya.
Begitupun dengan isu PCNU Jakarta Selatan tidak mendukung Ketua Umum PWNU DKI Jakarta Djan Farid yang menggantikan Fauzi Bowo“Tidak benar, tak sesuai faktaKami terus mengikuti program kegiatan yang dilaksanakan oleh PWNUTak diundang saja kami datang,” beber Abdul Rozak.
Siapapun pimpinan PWNU DKI Jakarta, tambah dia, seluruh kader NU di Jakarta Selatan tetap tunduk dan patuhKendatipun setiap acara yang diselenggarakan oleh PCNU Jakarta Selatan, belum pernah dihadiri oleh Ketua Umum PWNU DKI Jakarta Djan Farid
“Alhamdulillah, sampai sekarang ketua umum belum hadirMungkin karena banyak jadwal kegiatan beliau,” tukasnya(rul)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ancol Gelar Jambore Seni Rupa Nasional
Redaktur : Tim Redaksi