Ancol Gelar Jambore Seni Rupa Nasional

Sabtu, 15 Oktober 2011 – 00:35 WIB

ANCOL Taman Impian, mulai kemarin hingga 23 Oktober mendatang menggelar Jambore Seni Rupa Nasional 2011Pentas budaya yang juga dikenal dengan Ancol Art Festival digelar di Pasar Seni Ancol

BACA JUGA: Proyek Monorail Bisa Dilanjutkan



"Setiap tahun pelukis di seluruh Indonesia, memamerkan karyanya di sini," ujar Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Budi Karya Sumadi, kemarin sore


Ancol Art Festival merupakan wadah griya kreasi bagi para seniman

BACA JUGA: e-KTP Terkendala Alat, Petugas Terpaksa Lembur

Seperti untuk memamerkan dan memasarkan karya seninya
"Sekaligus wadah, para komunitas seniman untuk bertemu dan bersosialisasi," terang Budi

BACA JUGA: Merokok Sembarangan Didenda Rp 50 Juta

Dalam kesempatan itu, dia  akan menyumbangkan Rp 100 juta untuk musium seni rupa Affandi

Dalam kegiatan yang ke-16 tersebut, nuansa seni dan budaya khas Yogyakarta, tampak mewarnai Ancol Art FestivalSeniman Yogya juga dihadirkan, seperti Djaduk Ferianto dan Butet KartaredjasaSerta menampilkan pentas musik Orkes Sinten Remen, Yogya Hip Hop Oundation, Musik Humor Pecas Ndahe, Javaholic Gank Kobra, Slamet Jenggot Condem (Conthong Demolrasi) dan sebagainya

Selain itu, aneka macam kuliner khas Yogyakarta, seperti Sate Klathak Mas Bari, Ratengan Bu Warno, Gudheg Manggar, Mangut Lele, Bakmi Jowo dan Wedangan, bakal siap memanjakan lidah pengunjungPentas musik nostalgia Mbah surip bersama Varis Juss Mellon

Juga diramaikan dengan dialog seni, reuni  alumni Sekolah Seni Rupa SSRI dan pameran foto Indonesia A SurpriseAncol Art Festival juga dimeriahkan New Friday Jazz Nite, setiap Jumat malam, dengan penampilan, Trie Utami, Mus Mudjiono, Didi SSS, Audiensi Band dan KSP Band(dai)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Divonis Bebas, Mochtar Tak Ingin Menuntut Balas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler