Dor! Tidak Kena tapi Pingsan

Sabtu, 08 Juli 2017 – 09:32 WIB
Pistol. Foto: pixabay

jpnn.com, BOGOR - Kawanan rampok tadi malam mencoba menggasak motor milik warga Kampung Bojongsempu, RT 03/06, Desa Cilebut Barat, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Lantaran terpergok, pelaku melepaskan beberapa kali tembakan ke arah korban.

BACA JUGA: Kalau Sudah Dibekuk Mestinya Nurut, Bukan Berupaya Kabur, Dor!

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.45 WIB. Saat itu, korban, Afrijal (21), curiga mendengar suara berisik dari halaman rumah tempat motor Yamaha Vixionnya terparkir.

Pria yang bekerja sebagai pegawai minimarket itu langsung menuju teras untuk mencari sumber suara.

BACA JUGA: Hati-Hati Jika Mantan Selingkuhan Tiba-Tiba Kembali, Begini Jadinya

Benar saja, motor yang belum lama dimilikinya itu sedang diotak-atik seseorang. Sementara di belakang pelaku, ada dua orang lain menggunakan dua sepeda motor.

Seketika Afrijal menegur sembari menghampiri pelaku. Namun, satu dari tiga pelaku langsung menodongkan senjata ke arahnya dan melepaskan tembakan.

BACA JUGA: Detik-detik Menegangkan Pasukan Elite Lumpuhkan 2 Penjahat, Dor!

“Spontan saya tiarap. Alhamdulillah saya tidak kena, tapi pingsan karena jatuh. Saya sudah tidak sadar," kata pemuda yang wajahnya masih tampak terlihat pucat itu. Pelaku lantas kabur tanpa membawa motor korban.

Salah seorang tetangga korban, Rusadi (41), mengaku saat kejadian sempat mendengar suara tembakan. Rusadi yang sedang menonton televisi di dalam kontrakan berlari keluar karena penasaran.

Saat itu ia melihat pelaku berjumlah tiga orang menggunakan dua motor. "Saya kaget. Istri saya ketakutan, saya coba lihat ke luar, satu orang pakai baju putih sama temannya. Satu lagi enggak kelihatan di depan rumah Afrijal," tambahnya.

Rusadi sempat melihat ketiga pelaku melarikan diri setelah beberapa warga lain keluar kontrakan. "Kami semua takut enggak ada yang berani," terangnya.

Paman korban, Aji Arif juga mengaku mendengar suara tembakan. Ia dan kakak korban, Hafis, langsung keluar rumah.

Saat itu mereka menemukan Afrijal terkapar di halaman rumah. “Saya kaget (Afrijal) sudah pingsan,” akunya.

Kejadian tersebut lalu dilaporkan ke polisi yang tak lama kemudian tiba di lokasi. Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara dan mencari jejak pelaku. Sejumlah saksi juga dimintai keterangan.

Usai olah TKP sekitar pukul 00.00 WIB, Kapolsek Sukaraja Kompol Musimin menyampaikan peristiwa tersebut termasuk percobaan perampokan. Pelaku yang berjumlah lebih dari satu orang hendak mengambil motor tetapi diketahui korban.

“Untuk jenis pelurunya, korban hanya mendengar suara tetapi tidak sampai melihat ke arah mana tembakannya, korban langsung tiarap. Ke mana arahnya juga belum jelas. Kami belum menemukan,” jelasnya kepada Radar Bogor (Jawa Pos Group).

Dengan kejadian tersebut, polisi meminta warga tetap tenang dan waspada. "Saling jaga keamanan seluruh warga di saat terjadi kejahatan sekecil apapun segera lapor ke RT RW, desa, anggota Babinkamtibmas," ujarnya.

Setelah kejadian ini, tambah Musimin, jajaran Polres Bogor membentuk tim khusus untuk membidik pelaku-pelaku curanmor. (don/d)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gagalkan Pencurian, Anggota Kopaska TNI AL Terima Penghargaan


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Perampok   curanmor   Ditembak  

Terpopuler